FPB Kabupaten Pekalongan Peduli Korban Banjir


SIBERONE.COM - Suatu kepedulian yang luar biasa untuk ormas Forum Pekalongan Bangkit kabupaten pekalongan ini, untuk sekian kalinya menunjukan kepedulianya terhadap orang orang yang membutuhkan bantuan. Sabtu (20/02/2021).

 

 

 

Untuk yang sekian kalinya Forum Pekalongan Bangkit/FPB Kabupaten pekalongan, memberikan bantuan terhadap korban banjir yang ada di Kabupaten Pekalongan sasaran kali ini menuju posko, 2 yang ada penampungan atau pengungsi para korban banjir, dengan semangat dan antosias ratusan anggota FPB kabupaten Pekalongan memberikan bantuan kepada orang-orang yang membutuhkan, terutama yang terdampak banjir.

 

 

 

Ketua Forum Pekalongan Bangkit kabupaten Pekalongan , Usup mengungkapkan bantuan yang diberikan berupa beras, sarimi, minyak goreng, kopi, dan obat-obatan yang sangat diperlukan untuk para pengungsi.

 

 

"Alhamdulilah berkat donasi dari anggota FPB, kita bisa berbagi yang sekian kalinya, untuk itu ayo jaga kekompakan kita slalu, demi menjaga nama baik ormas kita," kata Usup.

 

 

"Kepedulian seperti inilah yang sering kami lakukan ,untuk membantu orang orang yang membutuhkan,dan kami ucapkan trimakasih kepada temen temen anggota FPB yang telah memberikan partisipasi dan mengorbankan waktunya untuk kemanusiaan membantu orang orang yang terdampak korban banjir," pungkasnya.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar