Bupati Inhil Sebut Pelayanan Listrik 24 di Kecamatan Pelangiran Segera Terealisasi

Suasana Tabligh Akbar Haul Syekh Muhammad Ali Bin Syekh Abdul Wahhab di Majelis Ta'lim Husnul Khatimah Kecamatan Pelangiran, Senin (16/01/2023). (sumber foto: Prokopim Setda Inhil)

SIBERONE.COM - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Drs. H. Muhammad Wardan menghadiri acara Tabligh Akbar dalam rangka memperingati Haul Syekh Muhammad Ali Bin Syekh Abdul Wahhab di Majelis Ta'lim Husnul Khatimah Kecamatan Pelangiran, Senin (16/01/2023).

Kedatangan Bupati Inhil tampak didampingi Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Inhil, Hj. Zulaikhah Wardan, Kadis Parporabud Inhil, Kadis Perkebunan, Kadis Perhubungan, Kepala Bappeda, Kasatpol, Sekretaris DPMD, Kabag Kesra, Kabag Prokopim, Kabid PU dan Kabid Perkim.

Bupati menyebut salah satu Ulama besar yang cukup dikenal di Kabupaten Inhil adalah Syekh Muhammad Ali Bin Syekh Abdul Wahhab yang haulnya diperingati hari ini. Dengan demikian, ia memberikan apresiasi kepada Majelis Ta'lim Husnul Khatimah Kecamatan Pelangiran yang telah menyelenggarakan acara tersebut.

"Untuk itu, atas nama Pemerintah Kabupaten Inhil saya menyambut baik dan mengapresiasi atas dilaksanakannya Tabligh Akbar Haul Syekh Muhammad Ali Bin Syekh Abdul Wahhab yang diadakan oleh Majelis Ta'lim Husnul Khatimah Kecamatan Pelangiran," ucap Bupati

Dalam kesempatan itu, Bupati yang juga didampingi Manager PLN UP3 Rengat Benny Indra Praja menyampaikan bahwa pelayanan listrik 24 jam di Kecamatan pelangiran akan segera terealisasikan.

"Saat ini pengerjaan dan kontruksi kabel sungai tengah berjalan, Insha Allah Bulan Maret mendatang sudah bisa beroperasi. Untuk itu diharapkan dukungan bersama serta do'a agar pengerjaan dapat berjalan lancar sesuai yang kita harapkan," tutup Bupati Inhil H. Muhammad Wardan.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar