Rakerda PAN Tana Tidung Dibuka oleh Sekjen DPP PAN, Ini Harapan Ibrahim Ali

Foto bersama setelah pembukaan Rakerda DPD PAN Tana Tidung, Selasa (2/8/22). (sumber foto: Habir JS)

SIBERONE.COM - Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD PAN Tana Tidung resmi dibuka dan dihadiri langsung oleh Sekjen DPP PAN Eddy Soeparno.

Ketua DPW PAN Kalimantan Utara Ibrahim Ali berharap, dengan kehadiran Sekjen DPP PAN ke Tana Tidung untuk membuka Rakerda DPD PAN Tana Tidung, Selasa (2/8/2022) akan membawa manfaat bagi daerah dan seluruh masyarakat Kabupaten Tana Tidung.

"Sebelum ke lokasi acara, saya dan saudaraku Eddy Soeparno menyempatkan diri berkunjung ke pasar tradisonal yang ada di Tana Tidung, sekaligus berkeliling-keling memperkenalkan Tana Tidung," kata Ibrahim Ali.

Ibrahim Ali yang juga Bupati Tana Tidung menambahkan, rencananya ada beberapa agenda besar yang akan dibawa oleh Eddy Soeparno, untuk dibahas di Senayan. Sebagaimana diketahui, Eddy Soeparno juga adalah Wakil Ketua Komisi VII DPR RI.

"kesemuanya tentang bagaimana bantuan pusat bisa turun ke Tana Tidung untuk membantu pembangunan yang diperlukan dan sangat dibutuhkan oleh masyarakat," kata Ibrahim Ali

Dalam pembukaan Rakerda itu juga, Ibrahim Ali berpesan kepada seluruh kader agar lebih memperluas pergerakan, sehingga target-target yang direncanakan tercapai. 

"Saya bersama Ketua DPD PAN Tana Tidung saudaraku Jamhari optimis memenangkan Pileg 2024, dari perolehan 4 kursi saat ini akan bertambah menjadi 7 kursi. Maka dari itu, kita sebagai kader harus berkerja lebih keras lagi," kata Ibrahim Ali optimis.


(Habir JS)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar