Polisi Tangkap Diduga Komplotan Geng Motor: Suhermanto Ketua FPPMM Apresiasi Gerak cepat Polresta Pekanbaru

Ketua Forum Pemuda Peduli Masyarakat Miskin ( FPPMM ),(Sumber foto wartawan siberone)

SIBERONE.COM - Ketua Forum Pemuda Peduli Masyarakat Miskin ( FPPMM ) Suhermanto, SH mengapresiasi langkah cepat Polresta Kota Pekanbaru dalam mengamankan sejumlah orang yang diduga komplotan geng motor yang beberapa waktu yang lalu diduga beraksi di Jalan Arifin Ahmad, Pekanbaru.

Suhermanto mengungkapkan langkah aparat Kepolisian dari Polresta Pekanbaru sudah sangat tepat, langsung bergerak cepat mengamankan sejumlah pelaku karena diduga komplotan geng motor ini telah meresahkan masyarakat.

“Saya Suhermanto, selaku ketua Forum Pemuda Peduli Masyarakat Miskin, Mengapresiasi sebesar besarnya kepada Tim gabungan Sat Reskrim Polresta Pekanbaru dan Resmob Jatanras Polda Riau, Terkhusus untuk Pimpinan Polresta Kota Pekanbaru Bapak Pria Budi, atas keberhasilannya dalam gerak cepat mengamankan segerombolan orang yang diduga komplotan geng motor, yang mengganggu kamtibmas di wilayah kota Pekanbaru, apa yang menjadi ancaman keamanan di daerah kita harus segera diantisipasi,” ujar Suhermanto Selasa (20/9/2022).

Informasi yang di dapat Media Riau Berantas di lapangan bahwa Tim gabungan Sat Reskrim Polresta Pekanbaru dan Resmob Jatanras Polda Riau berhasil mengamankan segerombolan orang yang diduga komplotan geng motor yang beberapa waktu yang lalu diduga beraksi di Jalan Arifin Ahmad, Pekanbaru.

Pasca dari aksi geng motor, Polisi terus menggencar patroli untuk memberikan kenyamanan dan keamanan kepada masyarakat, mengingat aksi balap liar serta geng motor sedang marak terjadi di wilayah Kota Pekanbaru.

Saat ini pihak Polresta masih melakukan pendalaman terhadap komplotan orang yang diduga geng motor tersebut. Polisi juga menyelidiki apakah komplotan ini yang pernah melakukan penganiayaan terhadap seorang remaja hingga mengalami bocor kepala beberapa waktu yang lalu

Untuk diketahui, seorang remaja menjadi korban dugaan penganiayaan oleh komplotan geng motor pada Minggu (11/9/2022) dinihari lalu. Dimana peristiwa itu terjadi di Jalan Arifin Achmad Pekanbaru tepatnya di simpang Jalan Paus, Kecamatan Marpoyan Damai. ( A-R)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar