Apresiasi Kegiatan FLS2N, Ibrahim Ali Minta Inventarisir Budaya Daerah dan Nasional

Dokumentasi (istimewa)

SIBERONE.COM - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tana Tidung menggelar Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional Kabupaten Tana Tidung Tahun 2022 di Aula Disdik, Kamis, (21/7/2022).

Tema festival kali ini yaitu "Memuliakan Kearifan Lokal menembus Dunia" dan dihadiri langsung oleh Bupati Tana Tidung Ibrahim Ali.

Dalam pidatonya saat membuka acara, Bupati Ibrahim Ali mengapresiasi terselenggaranya FLS2N di Kabupaten Tana Tidung dan akan selalu mendukung kegiatan-kegiatan seni daerah.

"Saya juga meminta diinventarisir mana budaya nasional dan mana budaya daerah, dan para kepala sekolah dan guru agar terus berkreatifitas dalam memberikan kreasi dan seni daerah kepada siswa-siswi di sekolah," kata Ibrahim Ali.

Ibrahim Ali memang selama ini dikenal sangat fokus dan komitmen untuk mendukung segala kegiatan seni dan budaya di daerah, termasuk budaya Suku Tidung.

Kegiatan FLS2N ini juga turut dihadiri oleh Wakil Bupati Tana Tidung, Ketua DPRD, Kepala OPD di lingkungan Pemkab Tana Tidung serta para peserta FLS2N.

(Habir JS)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar