Koramil Bersama Polsek Sragen, Rutin Gelar Penegakan Penerapan PPKM


SIBERONE COM - Anggota Koramil 01/Sragen Serka Eko Siswanto bersama anggota Polsek dan Kecamatan Sragen secara bersinergi menggelar Patroli penegakan disiplin Covid-19 dan penerapan PPKM, Senin (25/1) Malam.

Mereka menggelar patroli di wilayah Kec. Sragen guna memberikan sosialisasi adaptasi pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM), dengan harapan warga masyarakat agar tetap memakai masker saat beraktifitas, tidak berkerumun, menjaga jarak, rajin cuci tangan pakai sabun dan taat protokol kesehatan lainnya dalam rangka meminimalisir merebaknya penularan Covid-19 atau Virus Corona.

Ditemui terpisah Batuud Koramil 01/Sragen Peltu Saptono menyampaikan, secara rutin anggota kami bersinergi dengan anggota Polsek dan Kecamatan menggelar kegiatan patroli penegakan disiplin untuk selalu mengingatkan warga akan pentingnya penerapan protokol kesehatan.

Ia mengungkapkan, kegiatan sosialiasai dilakukan dibeberapa tempat yang bisa dijadikan tempat berkerumun masyarakat. “Sosialisasi dilakukan di warung-warung hik, pertokoan, pasar dan tempat nongkrong warga, “ujarnya.

Selain itu, petugas nantinya akan menghimbau kerumunan agar membubarkan diri serta mengajak untuk menjaga keamanan, ketertiban dan kebersihan lingkungan. “Memberikan teguran kepada masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan, tidak memakai masker saat beraktifitas di luar rumah”, pungkasnya.

''Kegiatan patroli yang dilakukan untuk membantu pemerintah ikut dalam mengawasi penerapan PPKM tersebut, sehingga apa yang menjadi tujuan utamanya dapat terwujud, yakni mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid-19, dan mencegah timbulnya klaster baru.'' pungkasnya.
(Agus romadhon)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar