Sopir Mengantuk, Bus Pemudik Kecelakaan di Tol Japek 9 Orang Terluka

Sumber foto Kompas.com

 


SIBERONE.COM - Bus pengangkut penumpang mudik mengalami kecelakaan Jalan Tol Jakarta Cikampek kilometer (KM) 37, Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi pada Minggu (8/5/2022).

Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kompol Arga Dija Putera mengatakan, penyebab kecelakaan diduga sopir bus mengantuk sehingga kendaraan hilang kendali.

"Hari Minggu (8/5/2022), sekitar jam 05.15 WIB," ujar Arga dalam keterangannya, Minggu.

Saat tiba di KM 37+600 Tol Jakarta Cikampek diduga pengemudi bus mengantuk. Kendaraannya pun hilang kendali.

"Oleng ke kiri dan menabrak beton barrier pembatas Chevron, selanjutnya kendaraan tersebut terbalik dengan posisi terakhir ban kiri di atas," ucap Arga.

Akibat kecelakaan tersebut, sebanyak sembilan dari 54 penumpang mengalami luka-luka kemudian dibawa ke Rumah Sakit Siloam Hospital Lippo Cikarang.

Kendaraan bus yang mengalami kecelakaan dan beton barrier milik Jasa Marga mengalami kerusakan.

"Bus Sinar Jaya bernomor polisi B 7354 TGA mengalami kerusakan pada samping kanan dan depan," kata Arga.


Sumber : Kompas.com


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar