Komunitas Emak Sehat Audiensi ke BAWASLU Inhil Sambil Diskusi Tentang Politik


SIBERONE.COM - Ketua Komunitas Emak Sehat, Yuliana Daud bersama anggota berkunjung ke Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Indragiri hilir dalam rangka melaksanakan audiensi. 

Dalam kunjungan tersebut Yuliana Daud yang biasa disapa Mak Yuli ini menyebutkan tujuan bertandang ke  Bawaslu Inhil untuk menjalin kerja sama dalam hal pemberian pendidikan politik yang ada di Komintas khususnya kaum emak-emak.

"Selama ini kami tidak begitu mengerti tentang politik, untuk mencapai hal tersebut Komunitas Emak Sehat mulai menggagas program baru yang kami beri nama Emak Sehat Kepo Politik. Nah nantinya dari program ini kami akan buat acara talk show dan menghadirkan para narasumber untuk membahas tentang agenda politik ke depan," tukas Mak Yuli, Senin (14/2/2022).

Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Indragiri Hilir, Muhammad Dong, SP dan Anggota yakni Andang Yudiantoro, SH.MH, Agus Malik, S.Hi, Rois Habib, S.IP, Ahmad Tamimi Serta Ibu Koordinator Sekretariat Bawaslu Indragiri Hilir Nurillah, SE.

Ketua Bawaslu Indragiri Hilir Muhammad Dong, SP dalam penyampaiannya menyambut baik kunjungan Komunitas Emak Sehat ini dan pihaknya siap bekerjasama untuk program pendidikan politik ke depan. 

“Kami Bawaslu Inhil Sangat mengapresiasi dengan adanya komunitas-komunitas seperti ini, intinya kami selalu siap untuk bekerjasama guna memberikan pendidikan politik yang mana ini merupakan upaya dari bawaslu untuk melakukan pencegahan," ungkap Muhammad Dong.

Lebih lanjut dirinya mengharapkan Semoga lebih banyak lagi kelompok-kelompok serupa yang punya semangat yang sama dalam rangka mendewasakan paham mayarakat tentang demokrasi, Politik dan Pemilu  sehingga nantinya pemilu dan hasil pemilu dan pilkada kita jauh lebih berkualitas dari sebelumnya.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar