Bupati Kendal Hadiri Musrenbang Kecamatan Ngampel


SIBERONE.COM - Bupati Kendal Dico M. Ganinduto B.Sc. menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Ngampel RKPD tahun 2023 dengan tema "Sinergitas Pembangunan Untuk Mewujudkan Competitive Kendal". Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Kecamatan Ngampel Kabupaten Kendal, Senin (14/2/2022).

Bupati Kendal bersama anggota Dewan Dapil I H. Sulistyo Ari Wibowo S.Hut., anggota Dewan Dapil I Sri Supriyati, SE.MM., Baperlitbang Kabupaten Kendal Kartini, S.Stp. disambut langsung oleh Camat Ngampel Mugiyono S. sos, Kapolsek Pegandon AKP Zaenal Arifin S.H, Danramil Pegandon Kapten Arh M. Asikin, didampingi oleh Kepala KUA Ngampel PLKB Puruhita sari Apigiani S.E., Korwil Pendidikan Ngampel, KTP PKK Ngampel, UPTD Pengairan Ngampel, Dinas Gabungan Kecamatan Ngampel, Kepala Desa se Kecamatan Ngampel dan perwakilan masyarakat. 

Camat Ngampel Mugiyono, S.sos dalam sambutannya menyampaikan tujuan Musrenbang Kecamatan untuk membahas dan menyepakati usulan-usulan desa-desa yang sekiranya menjadi prioritas. 

"Dalam acara Musrenbang ini kita masih berdampingan dengan Covid-19, sehingga kami mengharapkan dan memohon dengan hormat kepada undangan agar dapat mengimbau kepada warga (masyarakat) supaya selalu mematuhi prokes," ujarnya.

Lanjut Camat "Sesuai dengan tema Optimalisasi SDM di Kabupaten Kendal yang berdaya sinergitas pembangunan untuk mewujudkan competitiv handal diharapkan kita semua dapat mengajak masyarakat Kecamatan Ngampel mewujudkan tema tersebut.

Adapun permasalahan yang sangat menjadi perhatian bersama adalah palang pintu rel kereta api di Desa Karangmulyo agar segera di pasang karena menyangkut keselamatan warga masyarakat," pinta Camat.

"Alhamdulillah di Kecamatan Ngampel semua jalan sudah kami perbaiki untuk akses masyarakat. Kami sudah membentuk Bumdes untuk menumbukan perekonomian warga masyarakat Kecamatan Ngampel. Untuk bantuan sosial bagi masyarakat sudah kami salurkan ke masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19," kata Camat.

Bupati Kendal Dico M. Ganinduto, B.Sc. menyampaikan "Proses Musrenbang merupakan proses yang demokrasi yang dilaksanakan secara transparan di tengah-tengah pandemi Covid-19. Pandemi berdampak kepada perekonomian terutama pelaku UMKM. Bantuan merupakan dana hibah, yang wajib diajukan melalui provosal. Visi misi kita pilar utama yang jadi prioritas pembangunan di Kabupaten Kendal ada 4 yaitu: Industri, UMKM, Pemberdayaan Manusia, Teknologi, agar Kabupaten Kendal mampu mewujudkan Kabupaten Kendal lebih maju," pungkasnya. (*)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar