AMPG Inhil Lakukan Konsolidasi Guna Tingkatkan Kekompakan

Sekjen DPD II Partai Golkar Inhil Dr H Ferryandi memberikan arahan kepada Pengurus AMPG Inhil

SIBERONE.COM - Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melakukan konsolidasi bersama untuk meningkatkan kekompakan, kegiatan tersebut dilaksanakan di aula rapat kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golongan Karya (Golkar) Jalan Prof M Yamin, kecamatan Tembilahan, kabupaten Indragiri Hilir, pada Ahad (28/11/2021) siang.


Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Sekjen DPD II Partai Golkar kabupaten Indragiri Hilir DR H Ferryandi ST,. MM,. MT, Ketua AMPG kabupaten Indragiri Hilir Ir Amd Junaidi, Sekjen AMPG Inhil Fahyunani, dan anggota pengurus AMPG Inhil.


Ketua Angkatan Muda Partai Golkar kabupaten Indragiri Hilir, Ir Amd Junaidi mengatakan dalam rapat tersebut, kegiatan rapat konsolidasi tentang membicarakan pertama terkait dengan database dan rekrutmen anggota yang harus diselesaikan pada hari ini.


"Kita juga mendapatkan instruksi dari AMPG DPD Golkar provinsi agar segera melakukan terkait Database, dan rekrutmen anggota. Selian itu juga ajang silaturahmi sesama pengurus AMPG Inhil," ungka ketua AMPG Inhil Ir Amd Junaidi.


Kedua dikatakan Ir Junaidi, juga terkait dengan agenda kegiatan sendiri menyangkut Implementasikan
hasil Rakerda yang baru-baru ini digelar, oleh DPD di mana beberapa poin harus melakukan konsolidasi dan kedua secara aklamasi sepakat mencalonkan Dr H Ferryandi, sekjen DPD II Partai Golkar Inhil, untuk maju sebagai calon dari Partai Golkar untuk Pilkada 2024.


"Jadi kami AMPG Inhil dengan sudahnya hasil dari Rakerda yang pada (14/11) kemaren untuk mematuhi keputusan dari hasil kesepakatan pengurus DPD II Partai Golkar Inhil dan PK Golkar se kabupaten Indragiri Hilir, sebagai ujung tombak partai Golkar, untuk itu bisa mensosialisasikan ke akar rumput, sehingga kadar simpatisan Golkar jadi tau," ucap Ir Junaidi.


Lebih lanjut dikatakan ketua AMPG, selain itu juga agar ini bisa menjadi terus mengayomi menjaga kekompakan soliditas sesama pengurus AMPG, sehingga AMPG sebagai ujung tombak dari pada DPD Golkar Inhil, satuan tugas ataupun angkatan muda adalah lembaga yang didirikan oleh DPD menjadi ujung tombak.


"Jadi apapun kegiatan DPD Golkar Inhil, kita angkatan muda partai Golkar, bisa menjadi ujung tombak, agar keberhasilan Golkar terlaksana," tuturnya.


Dia juga berharap, kepada pengurus AMPG, agar betul-betul menjunjung tinggi partai Golkar, selanjutnya ia mengungkapkan, untuk kedepannya AMPG Inhil melakukan kegiatan- kegiatan yang positif, mambantu masyarakat di masa pendemi COVID-19.


"Kami juga akan melakukan kegiatan kegiatan amal yang pada masa kini banyak hal-hal yang harus menjadi simpati kepada masyarakat yang membutuhkan uluran tangan, di mana Kita ketahui masa pendemi COVID-19, banyak masyarakat yang terdampak, untuk itu kita AMPG bisa hadir di tengah-tengah masyarakat sehingga apa moto Golkar sangat dirasakan oleh masyarakat," imbuhnya.


Sementara itu Sekjen DPD II Partai Golkar Inhil Dr H Ferryandi dalam arahannya mengatakan berharap AMPG Inhil mampu memberikan kontribusi yang besar kepada DPD II Golkar Inhil.


"Ya kan AMPG sebagai ujung tombak, namanya juga Angkatan Muda Partai Golkar, ya harus betul-betul memberikan kontribusi yang begitu besar terhadap DPD II Golkar Inhil," pungkasnya.


Dirinya juga mengungkapkan, selain menjadi ujung tombak AMPG Inhil mampu menciptakan kader-kader yang militan, sehingga tugas-tugas besar yang dihadapi oleh DPD II Golkar Inhil mampu terealisasikan.


Ia juga berharap kepada pengurus AMPG Inhil, agar tidak melakukan kegiatan-kegiatan yang bersifat merusak citra nama Golkar, namun yang diharapkan yang bersifat mengharumkan.


"Ya namanya juga anak-anak muda, kadang bisa lepas kontrol, saya selaku sekjen DPD II Partai Golkar Inhil, tentu itu tidak mau terjadi hal-hal yang seperti itu, kalau bisa lakukan hal-hal yang Kreatif, inovatif sehingga bisa menghasilkan AMPG Inhil yang terbaik.


Terkahir ia berharap, kepada pengurus AMPG Inhil agar mampu bersama-sama membesarkan partai Golkar Inhil.


"Ya kalau kami-kami pengurus DPD II Golkar Inhil kebanyakan sudah pada tua-tua paling mendukung apa kegiatan AMPG, kalian lah anak muda yang bisa bergerak, sebagai mesin dan ujung tombak," tutupnya. 


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar