Gerai Vaksinasi Polres Pekalongan Kota Gandeng Relawan


SIBERONE.COM Kota Pekalongan - Pemerintah Kota Pekalongan bersama Polres Pekalongan Kota terus menggenjot capaian vaksinasi agar Kota Pekalongan bertahan di level 2 dan tak naik ke level 3. Kendati demikian cakupan vaksinasi untuk masyarakat umum sebesar 50% dan cakupan vaksinasi lansia 40% harus tercapai.

 

Kapolres Pekalongan Kota AKBP Wahyu Rohadi S.I.K, mengungkapkan bahwa Cakupan vaksinasi di Kota Pekalongan dari kemaren Selasa (28/9/2021) untuk masyarakat umum tercapai 49,40% dan vaksinasi lansia baru 30,20%. Langkah yang dilakukan Pemerintah Kota Pekalongan bersama Polres Pekalongan Kota, yakni menggelar vaksinasi massal di Gedung PBB Jetayu Rabu (28/9/2021) sampai Kamis (29/9/2021) yang menargetkan 4.000 orang tervaksin" pungkas Kapolres.

 

Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekalongan, Dr Slamet Budiyanto SKM MKes mengungkapkan bahwa pelayanan vaksin dua hari ini tak seperti biasanya. "Layanan vaksin dimulai pagi sampai dengan pukul lima sore. Jadi nantinya para pekerja bisa ikut vaksin setelah pulang kerja," kata Budi.

 

Budi optimis capaian cakupan vaksinasi dapat tercapai. Kalau 50% ini tercapai, vaksinasi lansia baru digenjot. Saat ini cakupan untuk vaksinasi lansia baru 30,20%. Ini masih kurang 10% agar Kota Pekalongan aman di level 2. "Kami akan rapat dengan para camat untuk melakukan koordinasi membuat strategi dan menggenjot agar 3.000 lansia lagi dapat tervaksin," beberapa Budi.

 

Sementara itu dari Pekalongan Tanggap, Fahmi menjelaskan, per harinya untuk di Gedung PBB Jetayu ini menargetkan 2.000 orang. Jadi dua hari ini 4.000 orang.

 

"Mudah-mudahan Kota Pekalongan bertahan di Level 2 untuk PPKM ini jangan sampai kembali ke Level 3. Harapannya di Kota Pekalongan tercipta herd immunity sehingga kondisi kembali normal," pungkas Hamid.

 

( Simbah)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar