Cegah Penyebaran Covid-19, Babinsa Koramil Bandar Lakukan Tracing Serta Berikan Imbauan


SIBERONE.COM - Babinsa Koramil Koramil 07/Bandar Kodim 0736/Batang Serka Miswardi beserta dua rekan Babinsa   melacak kontak erat atau tracing contact dari warga yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Tracing contact terhadap warga wajib dilakukan, guna memutus mata rantai penularan virus corona.

Selama ini, Tim tracing dari Puskesmas bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas menjadi ujung tombak penangulangan wabah Covid-19, untuk melacak warga yang pernah menjalin kontak erat dengan warga yang terkonfirmasi positif corona.

Disaat melaksanakan tracing terhadap warga binaan yang ada di Desa Wonosegoro, Kecamatan Bandar, pada Senin (17/5/21), Serka Miswardi mengajak dan mengedukasi warga terkait perlunya mengikuti tes swab di puskesmas terdekat. 

Selain itu Serka Miswardi, ''juga memberikan himbauan kepada warganya yang pernah kontak erat dengan warga yang terkonfirmasi covid-19 supaya melaksanakan isolasi mandiri, selalu memakai masker, menjaga jarak serta harus rajin mencuci tangan, dengan selalu menjaga kondisi tubuh agar tetap fit, ditambah dengan minum suplemen vitamin serta selalu mematuhi sesuai anjuran dari pemerintah tentang protokol kesehatan Covid-19'', imbuhnya. (HS)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar