Ajakan Warga Taati Prokes Terus Dilakukan TNI-Polri


SIBERONE.COM – Tak bosan anggota TNI – Polri ajak warga untuk selalu mentaati Prokes (Peraturan Kesehatan) dalam rangka melaksanakan patroli penegakan disiplin prokes di jalan umum. 
Personil TNI AD dari Koramil 12/Jatinegara Serda Suswanto bersama Babinkamtibmas Polsek Jatinegara bergabung melaksanakan patroli di tempat-tempat umum, Senin (12/4/2021). 
Sosialisasi tentang penggunaan masker dan pembagian masker, patroli juga menyisir pengguna jalan. Di jalan ini petugas menyasar warga yang tidak memakai masker. Sembari diberi masker gratis. 
Petugas gabungan menghimbau warga yang beraktifitas diluar rumah harus selalu disiplin dengan memakai masker. Juga cuci tangan secara rutin dan jaga jarak. 
Komandan Kodim 0712/Tegal Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, S.I.P. melalui Danramil 12/Jatinegara Kapten Cba Nursalim menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah terinveksi Covid-19.
 “Tidak bosan-bosannya Kami mengajak dan mengingatkan untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan mematuhi 5 M dimanapun berada. Mencegah akan sangat lebih baik daripada mengobati. Perkuat pola hidup sehat agar terhindar dari covid-19”, terang Dandim Melalui Danramil.
Adapun 5 M yang dimaksudkan adalah Memakai masker, Mencuci tangan memakai sabun di air yang mengalir, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, dan Mengurangi mobilitas.
Sementara Serda Suswanto mengatakan, kegiatan menyapa warga dimasa pandemi Covid-19, rutin pihaknya laksanakan di lingkungan warga kususnya wilayah Kecamatan Jatinegara sebagai bagian dari tugas dan juga duta Covid-19 di masyarakat untuk memutus penyebaran mata rantai Covid-19.
“Semua harap bersabar diri dalam menghadapi wabah covid. Walaupun sebagian besar masyarakat sudah menginginkan keadaan pulih seperti saat-saat sebelum pandemi corona terjadi. Tetap jaga jarak yang aman dan menggunakan masker untuk mematuhi protokol kesehatan yang sudah ada untuk keselamatan bersama, ” imbuhnya. (HS)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar