Pokjaluh Kemenag Aceh Singkil isi berbagai Program Ramadhan di Penjara


SIBERONE. COM - Bulan Ramadhan 1442 H tidak lama lagi akan dijalani oleh setiap muslim di seluruh dunia. Dan seyogyanya bulan Ramadhan diisi dengan kegiatan dan amalan yang bermanfaat untuk meraih keridhaan Allah SWT. Dimana saja dan kapan saja. Atas dasar itu pula lah Pokjaluh (Kelompok Kerja Penyuluh) Kabupaten Aceh Singkil mengisi berbagai kegiatan di bulan Ramadhan ini. Salah satunya adalah mengisi Tausiyah Shalat Isya dan Taraweh di Penjara. Tepatnya di Rumah Tahanan (rutan) Kelas II B  Aceh Singkil.

Dimana kerjasama tersebut dimulai dengan kunjungan dan kesepakatan kerjasama kegiatan tersebut yang dilakukan ketua Pokjaluh Kemenag Aceh Singkil, Dr. Syahminan, S. Ag, MA dengan kepala Rutan kelas IIB, Azwir, SH, MM. Di Rutan Kelas II B Aceh Singkil, di Singkil Utara hari Jumat (9/4/2021)

Dr. Syahminan, dalam penyampaian nya mengatakan bahwa ini adalah program lanjutan Pokjaluh Kemenag Aceh Singkil dalam rangka pembinaan terhadap masyarakat, terutama pembinaan kepada warga binaan Rutan Kelas IIB Aceh Singkil.

"Nantinya kita akan kerahkan penyuluh Agama Islam Kemenag Aceh Singkil untuk mengisi tausyah Shalat Isya dan Tarawih Ramadhan di Rutan Singkil ini, dimana pembinaan di rutan telah kita lakukan rutin setiap Ramadhan maupun pembinaan pengajian di setiap pekan nya". tambah Dr Syahminan

“Hal ini senada juga dengan arahan Kepala Kantor Kemenag Aceh Singkil, Saifuddin SE yang menghimbau pegawai, terutama penyuluh dari lingkungan Kemenag Aceh Singkil untuk menghidupkan syiar Ramadhan kali ini dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat”. Jelasnya

Sementara itu kepala Rutan Kelas IIB Aceh Singkil, Azwir,SH MM, Menyatakan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Kemenag Aceh Singkil, khususnya Pokjaluh Kemenag Aceh Singkil yang mau berkerjasama untuk mengisi pembinaan Ramadhan untuk pegawai dan warga di Rutan Aceh Singkil.

Ris


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar