Pakai Penerbangan Perintis, Ikbal Sayuti Dampingi Ketum KKSS ke Inhil Melantik Pengurus Daerah


SIBERONE.COM  - Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (BPP KKSS) H. Muchlis Patahna melakukan kunjungan ke Tembilahan, Indragiri Hilir, Rabu (31/3/2021)

Dalam kunjungannya untuk melantik kepengurusan Badan Pengurus Daerah (BPD) KKSS Inhil, H. Muchlis Patahna didampingi oleh H. Ikbal Sayuti, tokoh muda Inhil dan CEO Nursa Group.

Sesuai jadwal yang sudah ada, H. Muchlis Patahna akan melantik kepengurusan BPD KKSS Inhil pada Kamis, 1 April 2021 bersamaan dengan pelantikan Pengurus Daerah Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (PD IWSS) dan Ikatan Pemuda Sulawesi Selatan (IPSS) Inhil.

"Saya tadi mendampingi Ketum dari Jakarta ke Pekanbaru, dan lanjut ke Tembilahan lewat udara memakai penerbangan perintis, mendarat di Bandara Tempuling," kata Ikbal Sayuti.

Ikbal mengatakan, dengan penerbangan perintis, jarak tempuh Pekanbaru-Tembilahan menjadi semakin singkat. Tentu hal ini akan membawa dampak positif bagi bisnis dan perekonomian di Inhil.

"Akan memudahkan bagi investor-investor yang ingin datang ke Tembilahan, perjalanan lebih singkat," katanya.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar