Siapa Pengganti Ferryandi di DPRD Provinsi Riau

Gedung Kantor DPRD Provinsi Riau (sumber foto: Cakaplah.com)

SIBERONE.COM - Dr. H. Feryyandi, ST., MT merupakan Calon Legislatif yang maju pada pemilu 2024 kemarin. Feryyandi maju menggunakan perahu Partai Golkar dan memiliki suara terbanyak sehingga menobatkan dirinya terpilih sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau.

Namun usia jabatan di DPRD Provinsi ini tidak berlangsung lama dikarenakan beliau mengambil langkah untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di tahun 2024 ini, ia maju di daerah kelahirannya yakni kabupaten Indragiri Hilir berpasangan dengan H. Dani M Nursalam, S.Pi., M. SI yang diusung oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Aman Nasional (PAN).

Sementara dalam aturan, tertuang untuk caleg terpilih pada pemilu 2024 ini jika ingin maju mencalonkan diri menjadi kepala daerah diwajibkan untuk melakukan pengunduran diri.

Ferryandi sudah bulat bersama dengan pasangannya yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Riau terpilih pemilu kemarin.

Pengunduran diri Ferryandi tentunya berdampak baik terhadap penggantinya, hanya menunggu beberapa waktu saja sudah bisa dilantik menjadi anggota DPRD Provinsi Riau.

Namun yang menjadi pertanyaan publik adalah, siapa yang bakal menggantikan posisi mantan Ketua DPRD Inhil 2019-2024 ini sejak ditinggal maju di Pilkada Inhil ?.

Jika dilihat dari pencapaian suara pada pemilu kemarin nama Zulaikha Wardan merupakan Caleg yang meraih suara nomor 3 setelah suara Ferryandi dan Septina Primawati Rusli. Tapi tersiar kabar bahwa keanggotaan Zulaikha Wardan di Partai Golkar menjadi gonjang ganjing pasca mendekati momen Pemilihan Gubernur (Pilgub) Provinsi Riau. 

Ada yang menyebutkan sejak HM Wardan (suami Zulaikha Wardan, red) menetapkan maju menjadi pasangan HM Nasir untuk Pilgub Riau, Bupati Inhil dua periode ini dipecat dari ketua Golkar Inhil yang kemudian tersiar kabar berimbas juga pada sang istri.

Kemudian di suara nomor 4 caleg DPRD Provinsi Riau Partai Golkar ada nama M. Irvan A. Indra Putra. Nama Anak Mantan Bupati Inhil 2 Periode (Indra Muchlis Adnan) ikut mencuat di publik untuk menjadi pengganti Feryyandi, berhubung Zulaikha dikabarkan tidak di Golkar lagi.

Untuk memastikan informasi tersebut, media mencoba mengkonfirmasi Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau, Nahrawi melalui WhatsApp selulernya.

Mantan Komisioner KPU Inhil ini  menerangkan, saat ini pihaknya belum melakukan proses penggantian Anggota Legislatif dikarenakan masih berfokus pada tahapan Pilkada serentak 2024.

"Kami belum melakukan proses itu, karena masih menyelesaikan proses penelitian persyaratan calon (Pilkada red)," ujarnya, Kamis (5/9/2024).

Terkait dengan siapa yang bakal menggantikan posisi Ferryandi, Nahrawi menjelaskan sesuai dengan regulasi.

"Kalau secara regulasi suara terbanyak berikutnya di partai dan di Dapil (Daerah Pilih red) yang sama," ucap Nahrawi. 

Berdasarkan pernyataan tersebut, awak media mencoba mencari kembali data perolehan suara Partai Golongan Karya (Golkar) pada Dapil 7 Riau wilayah Indragiri Hilir. 

Berdasarkan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara partai politik dan Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Riau (Model D Kabupaten Riau 7) Dapil Kabupaten Inhil diketahui bahwa perolehan suara terbanyak setelah 2 Kandidat Golkar yang berhasil menduduki kursi yaitu H. Ferryandi dan Septina Primawati, suara terbanyak selanjutnya dipegang oleh Hj. Zulaikhah dengan total suara 15.621.

Untuk mencari kebenaran Zulaikha Wardan masih aktif di Partai berlambang pohon beringin itu, media mencoba menghubungi WhatsApp pribadinya, namun hingga berita ini dimuat Zulaikha tidak memberikan keterangan apapun.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar