Bupati Lantik 407 Orang Pejabat Fungsional Guru di Lingkungan Pemkab Inhil

Bupati Inhil melantik 407 orang pejabat fungsional guru di lingkungan Pemkab Inhil, Senin (17/7/23). (sumber foto: Prokopim Inhil)

SIBERONE.COM - Sebanyak 407 orang pejabat fungsional guru di lingkungan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Pemkab Inhil) dilantik dan diambil sumpah / janji jabatan oleh Bupati Inhil HM. Wardan, Senin (17/07/2023) malam.

Acara yang dilaksanakan di gedung daerah Engku Kelana Tembilahan ini turut dihadiri Sekda H. Afrizal dan Asisten, serta Kepala OPD di lingkungan Pemkab Inhil juga undangan lainnya.

Pelantikan dan pengambilan sumpah / janji jabatan ini sendiri didasari surat edaran Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbud Riset dan Teknologi tanggal 16 april 2023 terkait pengangkatan jabatan fungsional guru, bahwa setiap PNS yang diangkat menjadi pejabat fungsional wajib dilantik dan diambil sumpah / janji menurut agama atau kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Bupati Indragiri Hilir HM. Wardan diawal sambutannya atas nama pribadi dan mewakili pemerintah daerah menyampaikan ucapan selamat kepada PNS yang baru saja dilantik dan diambil sumpahnya dalam jabatan fungsional guru.

"Harapan saya kepada para guru yang telah dilantik agar senantiasa bersyukur dan penuh tanggung jawab dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya serta menunjukkan dedikasi dan inovasi guna mencerdaskan generasi penerus bangsa yang berkarakter, berbudi pekerti luhur dan berakhlak mulia," ucap HM. Wardan.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Bupati Inhil yang juga mantan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau ini juga berpesan agar setiap guru dan tenaga kependidikan mampu meningkatkan ide dan kreatifitasnya serta menjadikan sekolah sebagai tempat yang unggul dan lingkungan yang menyenangkan bagi anak didik.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar