Jaga Wilayah Binaan Aman Karhutla, Babinsa Serda Oki Sandra Laksanakan Patroli Rutin

Serda Oki Sandra melakukan patroli dan sosialisasi di desa Sungai Rukam, kecamatan Enok, Senin (31/10/2022). (sumber foto: Batituud Koramil 02/TM)

 


SIBERONE.COM — Untuk memastikan wilayah binaan nya aman terhadap kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), babinsa Koramil 02/Tanah Merah, jajaran Kodim 0314/Inhil. Serda Oki Sandra melakukan patroli dan sosialisasi di desa Sungai Rukam, kecamatan Enok, kabupaten Indragiri Hilir.


Dikatakan Serda Oki Sandra pada pelaksanaan patroli kali ini mengajak warga setempat untuk bersama-sama turun ke lokasi yang sering terjadi Karhutla dan menyasar perkebunan maupun lahan-lahan kosong yang ada di wilayah binaan.


"Kami bersama-sama melakukan patroli, sebagai langkah antisipasi terhadap kebakaran hutan dan lahan masyarakat, sehingga dapat mencegahnya," kata Serda Oki Sandra kepada awak media, Senin (31/10/2022) pagi.


Menurutnya, ancaman kebakaran merupakan bentuk kepedulian terhadap lingkungan bersama-sama, karena kalau hanya segelintir manusia tentunya, sangat kurang efektif dalam pencegahan terjadinya kebakaran.


"Kalau individu saja, tentunya sangat kurang efektif dalam pencegahan terjadinya kebakaran, tentunya seluruh elemen masyarakat mendukung stop membuka lahan-lahan pertanian dengan cara membakar," bebernya.


Selain itu, dia juga menjelaskan bahwa, pelaksanaan patroli turun langsung ke lokasi yang dianggap paling rawan sering terjadi kebakaran sangat tepat.


"Kita memantau langsung ke lokasi perkembangan wilayah yang sekarang terjadi kebakaran, selain itu juga apabila menemukan warga yang ada di perkebunan mereka kami langsung mendatangi untuk memberikan solusinya bahaya Kebakaran," tutupnya.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar