Ketahuan Curi Motor Warga, Seorang Satpam di Jambi Bonyok Dihajar Massa

Seorang oknum satpam yang bertugas di Medical Center Merangin Bangko berinisial RW (31) ditangkap karena ketahuan curi motor warga (sumber foto: TvOnenews.com)

 


SIBERONE.COM - Seorang petugas keamanan atau satpam di Jambi babak belur dihajar massa usai ketahuan mencuri motor warga.

Seorang oknum satpam yang bertugas di Medical Center Merangin Bangko berinisial RW (31), terpaksa meringkuk di jeruji besi Polres Kerinci. 

Pelaku RW (31) mencuri motor N-Max milik warga Dusun Bedeng 13 Desa Muara Hemat, Kecamatan Batang Merangin, Kerinci, Sabtu (17/9/2022) dini hari. 

Pelaku ditangkap dan disergap oleh warga saat membawa kabur sepeda motor hasil curiannya menuju arah Kabupaten Merangin, tepatnya di tanjakan Bedeng dua belas. 

Warga yang kesal dengan perbuatan oknum satpam tersebut lalu menghakimi pelaku hingga babak belur. 

Beruntung aparat kepolisian Polsek Batang Merangin segera ke lokasi dan mengamankan pelaku dari bulan bulanan warga, dan pelaku langsung dibawa kerumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis. 

Kapolres Kerinci, AKBP Patria Yuda Rahadian saat dikonfirmasi melalui Kapolsek Batang Merangin Iptu Julisman, Sabtu (17/09/2022) membenarkan penangkapan oknum satpam tersebut.

"Mendapatkan informasi adanya pelaku pencurian ditangkap kita langsung menuju lokasi dan mengamankan pelaku dan saat ini pelaku sudah kita amankan di Polsek Batang Merangin," ujar Julisman. 

Lebih jauh lagi Iptu Julisman menjelaskan, saat ini kasus tersebut sudah ditangani penyidik Reskrim Polsek Batang Merangin, dan pelaku juga akan kita mintai keterangan apa motif pencurian tersebut guna proses lebih lanjut," tutupnya.

 


Sumber: TvOnenews.com


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar