Dijamu Sarapan oleh Bupati Inhil, Pendapat Warga ke PT KIG: Tiba Makan Baru Nongol

Bupati Inhil Drs. HM. Wardan menjamu sarapan pagi Direksi PT Kelapa Inhil Gemilang (KIG) beserta jajaran, bertempat di rumah Dinas Bupati Inhil (sumber foto: Istimewa)

 


SIBERONE.COM - Bupati Inhil Drs. HM. Wardan menjamu sarapan pagi Direksi PT Kelapa Inhil Gemilang (KIG) beserta jajaran, bertempat di rumah Dinas Bupati Inhil Jln. Kesehatan no 1, kamis (28/07/2022) pagi.

Dikutip dari postingan akun fanpage Facebook @Prokopim Kabupaten Inhil, kedatangan Direksi PT KiG beserta jajaran dalam rangka silahturahmi bersama pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir.

Sambil menikmati menu sarapan pagi ciri khas Tembilahan, Bupati bersama jajaran Pemkab Inhil melakukan obrolan santai dengan Direksi PT KIG dan jajaran tentang potensi kelapa di Kabupaten Indragiri Hilir.

Turut hadiri pada kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Inhil, Asiten II Setda Inhil, Kadis Perindag, Kadis Penanaman Modal dan PTSP, serta Sekretaris Koperasi.

Kegiatan ini menuai kritikan keras dari warga, postingan yang diduga akun resmi pemerintah daerah tersebut dishare kembali oleh nitizen akun @Andre Suai ke grup Facebook Poros Kebijakan Indragiri Hilir. Setelah 30 menit sudah dibagikan terdapat 19 ragam komentar yang berkonotasi kekecewaan terhadap kinerja PT KIG, berikut ulasannya. 

Komentar akun Facebook @Deddy Firmansyah "Enak lah pejabat makan Rayat mu tak di pikiran kan apa udah makan pa Lum.. Ajak lah warga masyarakat makan bersama di rumah dinas  bupati
Kan rumah masyarakat juga," tulisnya pada komentar pertama. 


Komentar selanjutnya ditulis oleh akun @E Indra yang mempertanyakan tentang kontribusi PT KIG yang sudah berdiri di Inhil namun belum kunjung juga memberikan dampak positif terhadap perekonomian masyarakat. "Adakah kontribusi KIG untuk Petani kelapa di Inhil sejak didirikan sampai sekarang menyikapi harga jual yg terjun cirup," tulisnya. 

Selanjutnya, akun @Usman Ibnu Siraj menyarankan kepada pemerintah daerah agar lebih baik menjamu rakyat dari para Direksi PT KIG yang notabene sudah memiliki uang karena dia beranggapan tidak dijamupun mereka bisa makan di rumah makan. "Seharus nya Rakyat yg di jamu pak bukan  direksi PT KIG mereka itu org beduit semua, tak di jamu pun bisa makan di RM padang," tulisnya.

Sementara, secara terpisah sumber yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan langkah sarapan pagi yang dilakukan Pemda Inhil dan PT KIG seperti sedang mempertontonkan kegagalan dalam pengelolaan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). 

Ia menjelaskan, informasi yang ditunggu masyarakat adalah terobosan yang bisa menolong perekonomian masyarakat bukan malah menampilkan sebuah kemewahan dan makan-makan. 

"Tiba urusan makan aja baru nongol, mana kerja kalian yang sudah mendapatkan suntikan dana dari pemerintah. Semoga kalian sadar tugas dan fungsi kalian dibentuk," tukasnya. 


Berita ini masih perlu dikonfirmasi.

 

 

Wartawan: Ema


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar