Tak Berpotensi Tsunami, Gempa M 5,1 Guncang Nagan Raya-Aceh
Ilustrasi gempa, Gempa M 5,1 Guncang Kabupaten Nagan Raya-Aceh (sumber foto: Republika)
SIBERONE.COM - Gempa bumi berkekuatan 5,1 mengguncang Kabupaten Nagan Raya, Aceh, pada Minggu (3/7) pagi.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menuturkan gempa terjadi sekitar pukul 07.10 WIB. Pusat gempa berada pada 36 kilometer timur laut Nagan Raya, Aceh.
"Tidak berpotensi tsunami, hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," bunyi peringatan BMKG.
BMKG menuturkan gempa bumi berada di kedalaman 10 kilometer dengan kordinat 4.46 LU
96.55 BT.
Gempa di Nagan Raya ini berlangsung hanya beberapa menit setelah gempa berkekuatan magnitudo 5,3 mengguncang tenggara Bitung, Sulawesi Utara.
BMKG menuturkan gempa di Sulawesi Utara itu juga tak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.
Sumber: CNN Indonesia
Editor
: Yusuf
Berita Lainnya
Lakalantas di Jalan Tikungan Diduga Akibat Rem Blong
Longsor di Kota Sorong, 3 Meninggal dan 10 Luka-luka
PT. PSPI Kampar Diduga Halang Halangi Wartawan yang Hendak Lakukan Peliputan
Warga Mengungsi Saat Banjir Landa Beberapa Desa di Kalimantan Utara
Air Sungai Meluap, Ratusan Rumah Di Muara Enim Terendam Banjir Dua Meter
Mayat Laki-Laki Dalam Kondisi Terlungkup di Saluran Air Gegerkan Warga Cugenang
5 KK Warga Bojongleles Tolak Eksekusi Rumah Miliknya yang Terkena Proyek Tol Sepan
Padamkan Kebakaran Hutan di Rokan Hulu, Helikopter Mulai Dikerahkan
Heboh Warga Pulau Burung Ditemukan Gantung Diri
Kebakaran Hebat, 8 Unit Rumah dan Ruko di Belantaranya Ludes Dilahap Api
Kelompok Teroris OPM Tembak Mati 3 Warga Sipil, Salah Satunya Kepala Kampung Niporolome
Kurang dari 24 Jam Polsek Kempas Berhasil Mengungkap Kasus Pembunuhan di Bayas