Lakukan Komsos, Babinsa Koramil 06/KTM Kodim Inhil Bahas Kemajuan Desa dan Pelajari Budaya Orang Tua Dahulu


SIBERONE.COM - Meskipun hari raya Idul Fitri tahun 2022 sudah terlewati, tapi suasananya dalam menjalin silaturahmi dan komunikasi sosial tetap dijalankan oleh Babinsa Koramil 06/Ktm Kodim 0314/Inhil, Serda Rudi Hartono.

Hari ini tepatnya Sabtu (14/5/2022) pukul 10.25 WIB bertempat di RT 001 RW 001 Desa Gembaran, Kecamatan Teluk Belengkong, Rudi Hartono melaksanakan Komsos bersama tokoh masyarakat setempat. 

Komsos ini sekaligus  obrol santai bersama warga masyarakat menjalin komunikasi dua arah untuk memajukan Desa.

Serda Rudi Hartono menyebutkan, dalam diskusi tersebut untuk tahapan menuju kemajuan desa yang perlu ditanamkan prinsip pada masyarakat adalah terciptanya persatuan dalam menjalankan program-program yang digagas oleh pemerintah desa, serta selalu berembuk untuk mencapai keberhasilan bersama.

"Budaya orang tua kita dahulu untuk memajukan kampung adalah menanamkan rasa kebersamaan dan saling mendukung satu sama lain, serta selalu membuka diskusi musyawarah mufakat dalam mencari solusi untuk mencapai keberhasilan bersama. Itu tips pendahulu kita yang bisa memajukan kampung meskipun masih belum berada di zaman modern," ucapnya.

Ia berharap, dengan adanya pola-pola diskusi silaturahmi dan komunikasi sosial bisa mengedukasi masyarakat dalam mendukung roda pemerintahan. "Rasa kekeluargaan juga besar pengaruhnya yang bisa menciptakan kita menjadi bertanggungjawab terhadap diri sendiri dan sesama di zaman modern ini. Semoga dengan adanya diskusi seperti ini kita bisa kembali mengaktifkan hal demikian untuk kemajukan desa dan kampung kita," imbuhnya.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar