Libur Lebaran, Anak Hilang Hingga Tenggelam di Pantai Anyer Kabupaten Serang

Wisata pantai anyer (CNN Indonesia)

 


SIBERONE.COM - Seorang anak hilang karena terpisah dengan orang tua di Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Banten, Kamis (5/5). Bocah itu bernama Hendi, berusia sekitar 5 tahun dan ditemukan polisi yang sedang patroli wisata di pinggir pantai.


"Jadi dia terpisah dengan orang tuanya, dia sedang bermain di pantai. Orang tuanya akhirnya bertemu sekitar satu kilometer," kata Dir Pam Obvit Polda Banten, Kombes Pol Edy Sumardi, Jumat (6/5).


Saat ditemukan, dia tengah memegang papan selancar kecil yang biasa digunakan untuk berenang di pantai. Polisi lalu memberikan pengumuman menggunakan toa disepanjang pantai mulai dari hotel Marbella hingga hotel Jayakarta, Anyer.


"Akhirnya bertemu di pesisir pantai," terangnya.


Peristiwa lainnya, ada seorang anak perempuan yang berenang di kolam Hotel Mambruk, Anyer. Dia tenggelam kemudian dibawa ke pinggir oleh wisatawan lainnya.


Edy menghimbau agar wisatawan hang berlibur di wilayah Anyer, Carita maupun daerah lainnya, untuk menjaga anggota keluarganya agar tidak terpisah maupun terjadi hal yang tidak diinginkan.


Dia juga mengajak masyarakat untuk tidak berenang terlalu tengah, karena ada prediksi akan terjadi gelombang tinggi di perairan Banten.


Sumber : CNN Indonesia


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar