Daihatsu Xenia dan Toyota Yaris Terlibat Lakalantas di Sei Kijang, Pelelawan

Sumber foto Datariau.com

 

SIBERONE.COM - Dua unit mobil merk Daihatsu Xenia dan Toyota Yaris terlibat kecelakaan di Jalan Lintas Timur Km 42, Desa Kiyap Jaya, Kecamatan Sei Kijang, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau, Rabu (4/5/2022) siang kemarin.

Kedua mobil tersebut terlibat tabrakan adu kambing hingga menyebabkan para pengemudi dan penumpang harus dibawa ke rumah sakit, untuk mendapatkan perawatan medis.

Kasatlantas Polres Pelalawan AKP Lily saat dikonfirmasi datariau.com membenarkan perihal kecelakaan tersebut.

Dikatakannya, semula mobil Daihatsu Xenia BM 1574 DT yang dikemudikan Ahmad Taslim (30) bersama dua orang penumpang Siti Samsiyah (25) dan seorang anak bernama Akifa Naila (5) bergerak dari arah Pekanbaru menuju arah Pangkalan Kerinci dengan kecepatan tinggi.

Kemudian, setibanya di Jalan Lintas Timur Km 42 (TKP), diduga kendaraan tersebut bergerak ke kanan jalan, pada saat bersamaan dari arah berlawanan datang mobil Toyota Yaris BM 1884 FM dikemudikan Rahmad Julianto (25) dengan membawa dua penumpang Angga Siswita dan M Gibran Alfarizki berusaha menghindar ke kiri.

“Karena jarak yang sudah begitu dekat, kecelakaan itupun tidak terhindarkan, sehingga kedua mobil pun bertabrakan dengan bagian depan sebelah kanan (adu kambing),” ucap Kasatlantas Polres Pelalawan, AKP Lily.

Terpisah, Kompol Lassarus Sinaga, Kasi Laka Ditlantas Polda Riau saat dikonfirmasi mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.

“Info dari Kanit Laka hanya mengakibatkan kerugian material dan luka ringan,” ujarnya, Kamis (5/5/2022).

Ditambahkannya, ia mengajak dan menghimbau kepada para pengguna jalan yang sedang mengemudi, untuk tetap fokus dan berhati-hati dalam berkendara.


Sumber : Datariau.com


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar