Tingkatkan Kualitas Ibadah di Ramadan, Bupati Inhil Beri Pesan Bermakna
Harga Minyak Goreng di Inhil Stabil, Polisi Pastikan Tak Ada Penyimpangan
Ketua DPRD Inhil Koordinasi ke Provinsi Perjuangkan Jalan di Inhil

SIBERONE.COM – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Inhil Dr H Ferriyandi duduk diskusi bareng Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Inhil, Umar St. Mt kepala Unit Pelaksana Tugas (UPT) wilayah 4, Sanusi, ST, MT, membahas tentang peningkatan kualitas jalan yang ada di kabupaten Indragiri Hilir.
Diskusi berlangsung di kantor Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Riau, Senin (18/1/21).
Ketua DPRD Inhil Dr H Ferriyandi mengatakan, diskusi yang dilakukan bersama dengan Dinas PUPR Provinsi Riau melalui UPT wilayah 4 merupakan bagian dari koordinasi karena Inhil ini merupakan di bawah wewenang UPT wilayah 4 provinsi Riau.
"Penangan ruas jalan provinsi yang ada di Inhil diataranya yang sudah fungsional seperti Jalan Sungai Luar Sungai Empat, jalan Sungai beringin, jalan Selesen, kota Baru, Tembilahan, Kuala Saka, Mumpa, Teluk kiambang, Tembilahan Enok, Enok batas Jambi dan Rengat Rumai jaya," ujarnya.
Ferryandi menerangkan ruas jalan yang disebutkan tersebut nantinya akan diupayakan untuk dilakukan peningkatan kualitas.
Selain itu, koordinasi ini dilakukan supaya anggaran dana provinsi bisa mengalir ke kabupaten Indragiri Hilir, agar kegiatan segera dapat dilaksanakan.
"Mudah-mudahan anggaran bisa mengalir ke kabupaten Inhil agar kita bisa melakukan peningkatan kualitas pada jalan tersebut," terangnya.
Kendati demikian, Politisi partai Golkar Inhil ini berharap dengan adanya duduk diskusi seperti ini bisa saling bertukar informasi dan bisa saling berbagi pengalaman sehingga ada wacana peningkatan pembangunan di daerah khususnya Kabupaten Indragiri Hilir.
"Jika tidak sharing tentu pejabat di atas tidak tau, maka dari itu kita coba buka pelan-pelan semoga apa yang kita sampaikan ini segera dipikirkan dan ditindaklanjuti agar masyarakat di Kabupaten Indragiri Hilir bisa merasakan jalan bagus seperti di tempat lain," imbuhnya.(**)
Berita Lainnya
Phablet paling tipis Samsung siap lahir dengan bodi full logam
Google rilis aplikasi pendidikan bertajuk Classroom App
Kecurigaan Paloh ada musuh dalam selimut di pemerintahan Jokowi
HMOK Kumpulkan Koin Suap untuk Kapolda, Kejati dan Kejagung
INDOCOMETCH 2015: Target Penjualan Gagal Terealisasi
Sekda Harap BRG Kembalikan Fungsi Hidrolis Gambut Akibat Karhutla
Phablet paling tipis Samsung siap lahir dengan bodi full logam
Google rilis aplikasi pendidikan bertajuk Classroom App
Kecurigaan Paloh ada musuh dalam selimut di pemerintahan Jokowi
HMOK Kumpulkan Koin Suap untuk Kapolda, Kejati dan Kejagung
INDOCOMETCH 2015: Target Penjualan Gagal Terealisasi
Sekda Harap BRG Kembalikan Fungsi Hidrolis Gambut Akibat Karhutla