Bahas Capaian Kinerja, Wakapolres Puncak Jaya Pimpin Rapat Anev Akhir Bulan


SIBERONE.COM - Dalam rangka membahas capaian kinerja serta tugas pokok dan fungsi masing-masing subsatker kedepannya, Wakapolres Puncak Jaya Kompol Philip M. Ladjar, SH memimpin langsung pelaksanaan kegiatan rapat anev akhir bulan, Rabu (27/10/2021).

Dalam pelaksanaan kegiatan rapat anev yang digelar di ruang data aula vicon Mako Polres Puncak Jaya turut diikuti Kabag Sumda Polres Puncak Jaya AKP Jhoni Bubang, Kasat Intelkam Polres Puncak Jaya AKP Indra Makmur, Kapolsek Mulia Iptu Lambertus L. Sattu, SH, Para Perwira serta seluruh Kasubsatkter dari masing-masing satfung yang ada di Polres Puncak Jaya.

Kapolres Puncak Jaya Kompol Ridwan, SH MH melalui Wakapolres Puncak Jaya Kompol Philip M. Ladjar, SH saat dikonfirmasi mengatakan bahwa dalam rangka mengukur capaian kinerja dalam sebulan terakhir ini serta lebih memperjelas tupoksi dari masing-masing subsatker, maka perlu kiranya kita laksanakan rapat anev ini.

Lanjutnya, selain itu juga tantangan tugas kedepannya yang sangat berat sehingga memerlukan kehadiran dan kesiapsiagaan dari seluruh personel Polres Puncak Jaya sehingga kami mengimbau kepada seluruh personel agar tetap menjaga kesehatan tubuh.

"Dan sebagai wujud pelayanan prima kepada masyarakat sementara waktu ini kita akan membangun kantor pelayanan satu atap yang ada di gedung belakang, sehingga nantinya untuk pelayanan seperti SIM, SKCK, SKBN maupun surat-surat lainnya akan kami fokuskan diruangan satu atap," tutup Kompol Philip M. Ladjar, SH. (*)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar