Kapolres Pekalongan Imbau Masyarakat Ikuti Vaksinasi dan Patuhi Prokes


SIBERONE.COM - Personil jajaran Polres Pekalongan terus melakukan kegiatan penerangan keliling untuk mengingatkan masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan. Dengan harapan, nantinya dapat mengedukasi masyarakat agar disiplin menerapkan protokol kesehatan serta mencegah penularan Covid-19.

Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Ipda Heru Santoso, S.H.,  mengakui, saat ini masih dijumpai masyarakat yang abai menggunakan masker, karena masih ditemukan warga yang punya masker hanya dibawa tetapi tidak digunakan. Semoga dengan sosialisasi yang masif masyarakat sadar tentang pentingnya penggunaan masker,  katanya.

Pada kesempatan tersebut, pihaknya juga mengajak seluruh masyarakat agar segera mengikuti program vaksinasi Covid-19 yang diselenggarakan pemerintah. Percepatan vaksinasi Covid-19 ini diperlukan untuk mempercepat tercapainya kekebalan komunal atau herd immunity.

“Vaksinasi Covid-19 menjadi salah satu cara yang tepat untuk mengendalikan pandemi. Namun demikian, meskipun sudah divaksin, masyarakat tetap harus mematuhi protokol kesehatan dengan ketat dengan tetap menerapkan 6M seperti Memakai masker, Mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, Mengurangi mobilitas dan Menghindari makan bersama. (*)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar