Sri Mulyani Apresiasi Kerja Keras Daerah Peraih WTP Berturut-turut


SIBERONE.COM - Menteri Keuangan Republik Indonesia Sri Mulyani mengapresiasi kerja keras pemerintah daerah, baik provinsi dan kabupaten/kota yang telah meraih Opini Laporan Keuangan dengan Wajar Tanpa Pengecualian secara berturut-turut. 

Hal tersebut disampaikan Sri Mulyani saat menjadi Keynote Speaker pada acara pada Rapat Kerja Nasional Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah tahun 2021, Selasa (14/9/2021) yang dilaksanakan secara daring.

Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono hadir dalam giat tersebut, beserta Sekretaris Daerah Kota Tegal Johardi dan Kepala OPD Terkait, di Command Room Dinas Komunikasi dan Informasi (Dinkominfo) Kota Tegal.

“Saya ingin menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada seluruh Kementerian, Lembaga dan Pemerintah Daerah yang terus menjaga dan mengelola keuangan negara dan membangun tata kelola  di masing-masing lembaga dan pemerintah daerah,” ujar Sri Mulyani.

Menurutnya peningkatan kualitas keuangan yang terjadi pada situasi yang ekstra ordinary seperti saat ini merupakan sesuatu prestasi yang tidak mudah dan bukan sesuatu yang sederhana.

Disebutkan Sri Mulyani sebanyak 486 dari 542 pemerintah  daerah atau 89,7 %  mendapatkan opini WTP, terdiri dari 33 provinsi, 88  Pemerintah Kota dan 365 pemerintah kabupaten di seluruh Indonesia.

Menteri Keuangan menyampaikan pemerintah harus mempertanggungjawabkan secara baik dan harus menjaga tata kelola keuangan, sebab yang digunakan adalah dana publik atau dana rakyat.

Sri menghimbau kepada lembaga dan pemerintah daerah yang belum mencapai WTP untuk segera memperbaiki tata kelola keuangannya.

“Temuan-temuan BPK harus segera kita perbaiki, saya berharap kepada seluruh Kementerian Lembaga dan Pemerintah Daerah untuk terus melihat temuan-temuan BPK dan memperbaiki berdasarkan rekomendasi apa yang telah disampaikan oleh BPK,” harap Sri mulyani.

Terkait dengan penerimaan opini WTP pada laporan keuangan Pemerintah Daerah, Pemerintah Kota Tegal, telah 3 kali berturut-turut meraih opini WTP. Untuk pelaporan keuangan tahun anggaran 2020, Pemerintah Kota Tegal mendapatkan Opini WTP Pelaporan Keuangan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Jawa Tengah, pada (24/5/2021), setelah sebelumnya menerima WTP untuk tahun 2019 dan 2018.(HS)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar