Harga Minyak Goreng di Inhil Stabil, Polisi Pastikan Tak Ada Penyimpangan
Surau dan Masjid di Inhil Bisa Daftar UPZ Zakat Fitrah, Cek Prosedurnya
Inhil Tegaskan Komitmen Kendalikan Inflasi di Rakor Kemendagri
Rumah Sakit Khusus Pasien Covid-19 di Inhil Diwacanakan Besok Sudah Digunakan

SIBERONE.COM -- Rumah Sakit khusus pasien Covid-19 di Kabupaten Inhil yang terletak di jalan Pendidikan Tembilahan diwacanakan hari Selasa (25/5/2020) akan digunakan.
Tim Gugus Covid-19 Inhil melalui Juru Bicara Tim Gugus Covid-19 Inhil, Trio Beni Putra saat dikonfirmasi menyebutkan penggunaan rumah sakit tersebut sesuai dengan rencana Tim Gugus Covid-19 Inhil bahwa Rumah Sakit yang bisa menampung lebih dari 100 pasien ini sudah rampung dikerjakan.
"Sudah selesai semua dikerjakan dan hari Selasa akan segera digunakan jika tidak ada halangan," ujar Trio Beni belum lama ini.
Trio mengatakan Rumah Sakit Covid-19 yang terletak di bangunan Islamic Center Tembilahan ini akan digunakan bagi pasien yang baru masuk untuk dilakukan perawatan dan isolasi mandiri.
Katanya pula, meskipun beberapa hari terakhir di kabupaten Indragiri Hilir tidak ada ditemukan kasus baru namun segala kebutuhan di rumah sakit tersebut tetap dipersiapkan.
"Kita berdoa agar tidak ada lagi kasus baru di Inhil, terakhir kasus yang diumumkan yakni pasien ke 11 dari Pulau Burung. Meskipun tidak ada ditemukan kasus baru tapi kita tetap waspada, jadi jika ada langsung disana diarahkan," ujarnya.
Untuk diketahui dari data yang diperoleh media sebanyak 201 kamar yang akan dipersiapkan di Rumah Sakit khusus pasien Covid-19 guna mengantisipasi jika jumlah pasien Covid 19 membludak di Inhil.
Berita Lainnya
Gara-gara ini Marcell Darwin jauhi adik Dewi Perssik
NASA siapkan misi terbaru bak film Armageddon
Giacomo Agostini Beri Wejangan Kepada Marc Marquez
Abdul Wahid: Tahun 2020 Semua Desa Sudah Teraliri Listrik
Untuk Mewujudkan Inhil Terang Benderang, PLN Terus Gesa Pembangunan Jaringan ke Desa-desa
MKBSSN dan BNPT Jalin Kerjasama Keamanan Guna Cegah Terorisme
Gara-gara ini Marcell Darwin jauhi adik Dewi Perssik
NASA siapkan misi terbaru bak film Armageddon
Giacomo Agostini Beri Wejangan Kepada Marc Marquez
Abdul Wahid: Tahun 2020 Semua Desa Sudah Teraliri Listrik
Untuk Mewujudkan Inhil Terang Benderang, PLN Terus Gesa Pembangunan Jaringan ke Desa-desa
MKBSSN dan BNPT Jalin Kerjasama Keamanan Guna Cegah Terorisme