Pengurus Provinsi TI Sultra Selenggarakan Diklat Penguji Daerah dan UKT DAN


SIBERONE.COM - Pengurus Provinsi Taekwondo Indonesia  Sulawesi Utara menyelenggarakan Pendidikan dan pelatihan Wasit dan UKT DAN selama 3 hari mulai tanggal 18 - 20 Juni 2021 di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Berkolaborasi dengan PBTI dalam rangka meningkatkan kualitas wasit dan insan taekwondo di daerah.

Dibuka oleh pejabat KONI Sultra, Bachri Bachtiar.

Dalam kata sambutannya, Kabid Binpers KONI Sultra mengatakan, menyampaikan berterima kasih kepada  pengprov TI Sultra yang secara konsisten melakukan pembenahan tehnik dan organisasi. "Diklat ini sangat  penting untuk percepatan pengembangan olah raga khususnya taekwondo di kabupaten - kabupaten yang belum mempunyai penguji," ungkapnya.

Sementara Ketua Pengprov TI Sultra, Dedy muskar mengatakan, Diklat penguji daerah yg diikuti 11 peserta ini merupakan Diklat pertama, sedangkan UKT ke DAN 4 juga merupakan yang pertama. "Alhamdulillah dengan menerapkan prokes covid-19 yang ketat, seluruh kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan tepat waktu," ujarnya.

Dalam evaluasi tehnisnya, pemateri yang diutus oleh PBTI Master, Hari kuswahyudi (red-Komisi UKT) mengatakan, secara umum kemampuan taekwondoin Sultra cukup baik, hanya perlu sentuhan - sentuhan sedikit untuk membuat lebih baik lagi

Sementara secara terpisah ketika di mintai tanggapannya, Kabid Humas PBTI, Ruminta menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan Diklat dan UKT ini, dan tentunya PBTI sebagai induk organisasi Taekwondo di Indonesia akan terus mensupport seluruh kegiatan pembinaan Taekwondo di Indonesia, katanya.

Kegiatan Diklat dan UKT seperti ini sangat positif. "Saya berharap pengurus daerah lainya untuk mengikutinya," jelas Ruminta. (*)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar