Cegah Gangguan Selama Sholat Tarawih, Polres Tolikara Lakukan Pengamanan Ketat


SIBERONE.COM - Bertempat di Masjid Khoirul Ummah, Personil Polres Tolikara lakukan Pengamanan jalannya  sholat tarawih, guna mencegah peluang timbulnya gangguan kamtibmas. Selasa (13/04)

Kegiatan yang dipimpin oleh Kapolsek Karubaga Ipda Ronald E. Marisan dan 8 Personil Gabungan Satuan Fungsi Polres Tolikara dan 7 Personil BKO Gegana Brimob Kabupaten Tolikara.

Kapolsek Karubaga sebagai perwira pengendali di lapangan menyampaikan bahwa, terkait perintah pimpinan kami melaksanakan pengamanan dilapangan akan dibagi menjadi 2 regu yang sesuai dengan 2 akses pintu masuk kedalam masjid khoirul ummah.

"Kami tetap mengkedepankan preventif dan preentif dalam pengamanan ini, guna mencegah peluang terjadinya gangguan kamtibmas pada saat pelaksanaan sholat tarawih. tidak luput juga kami melakukan pemeriksaan protokol kesehatan dan kepada jemaah yang akan memasuki masjid." Tutup Ipda Ronald E. Marisan.

Ipda Ronald E. Marisan menambahkan, Polri Senantiasa hadir memberikan keamanan dalam situasi apapun, termasuk dalam sholat tarawih di bulan suci ramadhan ini. (HS)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar