Harga Minyak Goreng di Inhil Stabil, Polisi Pastikan Tak Ada Penyimpangan
Surau dan Masjid di Inhil Bisa Daftar UPZ Zakat Fitrah, Cek Prosedurnya
Inhil Tegaskan Komitmen Kendalikan Inflasi di Rakor Kemendagri
Edy Indra Kesuma Serap Aspirasi Warga Sialang Panjang dalam Reses MP I

SIBERONE.COM – Kegiatan Reses I Masa Persidangan (MP) I Tahun 2025 yang berlangsung di Desa Sialang Panjang, Kecamatan Tembilahan Hulu, menjadi momentum bagi masyarakat setempat untuk menyampaikan aspirasi mereka secara langsung kepada wakil rakyat. Reses tersebut digelar di Jalan Aminullah Umar, Parit 9, dan dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Edy Indra Kesuma.
Kepala Desa Sialang Panjang, M. Jubair, menyampaikan apresiasi atas kehadiran Edy Indra Kesuma dalam reses tersebut. Ia menilai momen ini sangat penting bagi masyarakat untuk menyampaikan berbagai permasalahan yang dihadapi.
“Ini adalah reses pertama pak Edy Indra Kesuma di desa kami. Kehadiran langsung seorang wakil rakyat tentu menjadi momen penting bagi masyarakat untuk menyampaikan keluhan mereka,” ujar Jubair, Jumat (14/2/25) sore.
Salah satu aspirasi utama yang disampaikan warga adalah kelanjutan pembangunan Jalan Pramuka, akses penting yang menghubungkan Desa Sialang Panjang dengan tiga desa lainnya, yaitu Pulau Palas, Kuala Sebatu, dan Pasir Emas.
“Jika jalan ini selesai, distribusi hasil pertanian akan lebih lancar, sehingga harga jual produk tetap kompetitif dan tidak anjlok akibat kendala transportasi,” jelas Jubair.
Menurut Jubair, pembangunan Jalan Pramuka telah diusulkan dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) sejak tahun 2022. Namun hingga saat ini, proyek tersebut belum juga terealisasi.
Selain pembangunan jalan, pemerintah desa telah mengajukan 45 proposal pembangunan untuk tahun 2025. Usulan tersebut mencakup sektor infrastruktur, pertanian, dan perikanan guna mendukung ketahanan pangan nasional.
Di sektor pendidikan, warga mengharapkan program beasiswa bagi siswa kurang mampu serta penambahan buku untuk Taman Baca yang masih menempati ruangan PKK. Sedangkan di bidang kesehatan, masyarakat mengusulkan program layanan kesehatan gratis bagi lansia.
Menanggapi berbagai aspirasi tersebut, Edy Indra Kesuma menyatakan komitmennya untuk mengawal usulan warga agar dapat segera terealisasi.
“Sinergi masyarakat dan pemerintah adalah kunci. Dukungan masyarakat sangat penting agar berbagai program pembangunan dapat berjalan dengan baik. Mari kita bersama-sama memajukan desa ini,” ujar Edy.
Reses ini menjadi bukti nyata pentingnya komunikasi langsung antara masyarakat dan wakil rakyat untuk mempercepat pembangunan daerah. Kini, warga Sialang Panjang berharap aspirasi yang telah disampaikan dapat segera ditindaklanjuti.
Berita Lainnya
Malaysia sahkan UU Anti-Teror kontroversial
Penelitian buktikan kalau pria lebih narsis dibandingkan wanita
Koeman bertekad pertahankan Clyne dari godaan MU dan Liverpool
Mobil wartawan Tangerang dirusak, diduga aksi pencurian
Wardan Resmikan Pustu Tembilahan Hilir
Puskesmas Sungai Raya Menjadi Puskesmas ke 29 di Kabupaten Inhil Diresmikan Bupati Inhil
Malaysia sahkan UU Anti-Teror kontroversial
Penelitian buktikan kalau pria lebih narsis dibandingkan wanita
Koeman bertekad pertahankan Clyne dari godaan MU dan Liverpool
Mobil wartawan Tangerang dirusak, diduga aksi pencurian
Wardan Resmikan Pustu Tembilahan Hilir
Puskesmas Sungai Raya Menjadi Puskesmas ke 29 di Kabupaten Inhil Diresmikan Bupati Inhil