Pemdes Kuala Sebatu Gelar Sosialisasi Penanganan ATM

Pelaksanaan sosialisasi mengenai penanganan dan pengendalian ATM di Kantor Desa Kuala Sebatu, Kecamatan Batang Tuaka, pada Rabu (29/11).

SIBERONE.COM - Pemerintah Desa (Pemdes) Kuala Sebatu mengadakan sosialisasi mengenai penanganan dan pengendalian AIDS, Tuberkulosis, dan Malaria (ATM) di Kantor Desa Kuala Sebatu, Kecamatan Batang Tuaka, pada Rabu (29/11).

Acara ini dihadiri oleh Ketua UPT Puskesmas Kecamatan Batang Tuaka, Kepala Desa Kuala Sebatu, Sekretaris Desa, perangkat desa, bidan desa, ibu-ibu PKK, RT/RW, serta pemuda dan pemudi Desa Kuala Sebatu.

Sosialisasi diawali dengan pembacaan doa, dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Desa Kuala Sebatu, Budi sekaligus membuka acara. Dalam sambutannya, Budi menyampaikan pentingnya sosialisasi ini untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya penyakit menular seperti HIV/AIDS, TBC, dan malaria.

“Menurut saya, sosialisasi seperti ini sangat penting agar masyarakat lebih berhati-hati dan dapat segera menangani gejala-gejala yang muncul, terutama bagi pemuda dan pemudi yang belum menikah,” ujar Budi.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan berhati-hati dalam bergaul serta memilih pasangan untuk mencegah penyebaran bakteri dan virus. 

Acara ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pencegahan dan penanganan penyakit menular demi menciptakan lingkungan yang sehat dan aman.

 


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar