Kenangan Indah Bersamamu Anak-anakku


Kenangan Indah Bersamamu Anak-anakku

 

Oleh: Agus romadhon

Semarang 10/2/7021

 

Sejenak terbesit rindu

Hati yang resah telah terobati seketika itu

 

Cinta yang tlah bersemi kala itu

Kini kembali terbawa suasana haru

 

Wahai anak anakku

Jadilah wanita dewasa 

Yang berbudi pekerti luhur

 

Hamparan rasa rindu yang menggebu

 

Yang selalu menusuk hati

 

Aku ingin kembali merangkulmu

Bersamamu wahai anak2ku

 

Ketika cinta tlah pudar waktu itu

Terbesit kata salah yang menyiksa hatiku

 

Dulu kita selalu bersama

 

Dalam suka dan duka

 

Panas terik mentari

Hujan lebat tiadalah arti

 

Keringat bercucuran karena lelah seharian berkarya

 

Tak ada rasa dibanding harta 

Tampamu 

 

Ayah gelisah anak anakku

 

Rasa ingin meluk

Rasa ingin ungkapkan perasaan berkecamuk

 

Irisan hati serpihan tersisa

Kembalikan aku padanya

 

Kebahagian yang dulu ceria

Terhampar nafsu Angkara murka 

 

Anakku

Janganlah salah kan kedua orang tuamu

 

Metaforia realita kehidupan

Angkuhnya jiwa atas hak

Yang tak mau mengalah karena hak orang tua

 

Anakku 

Tumbuhlah dewasa

 

Kutak pinta kau mencintaiku

Tapi mengertilah karena cinta tak selamanya indah

 

Ratapan air mata

Basahi pipi nan putihmu

 

Anakku maafkanlah ayah

Hanya kepadamu lah 

Ayah berdoa

 

Semoga masa depanmu tak sepertiku

 

Belajarlah anakku

Dari pengalaman kedua orang tuamu

 

Serpihan hati ayah 

Semangat perjuangan tuk besarkanmu

 

Ratapan kasih sayang tak setiap waktu

Untuk ungkapkan rasa rindu

 

Dari ayahmu anak anakku.

 

Tumbuhlah dewasa 

Berbakti kepada agama  

 

Pada orang tuamu dan bangsamu

 

Tampa mereka kau tak ada

 

Doaku untukmu

Pelita hatiku

 

 


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar