Kampanye di Inhu, Wardan Tegaskan Komitmen Nawaitu Entaskan Pengangguran
Gajahmada Analitika: Survei Elektabilitas Ferryandi-Dani Tertinggi
Rahma-Rizha Temuai Pedagang Kaki Lima, Toko dan Supir Angkot
Safari Ramadhan ke Kecamatan Reteh, Pj Bupati Inhil Tinjau Kondisi Infrastruktur
SIBERONE.COM - Hari Ke-17 Ramadhan 1445 H Kamis 28 Maret 2024, Pj.Bupati Herman lakukan safari Ramadhan Selatan Kabupaten Indragiri Hilir yakni wilayah yang terkenal dengan 3 serangkai (Sungai Terap, Sungai Mahang dan Tanjung Labuh) Kecamatan Reteh.
Kunjungan Safari Ramadhan Pj.Bupati Herman ke wilayah yang berbatasan langsung dengan Kuala Tungkal ini turut di dampingi Keban Kesbangpol, Kadis BP3AKBP2A, Ketua Baznas, Dinas PUPR, Bappeda, Sekretaris Dishub, Kabag Kesra dan Perwakilan Bank BNI serta Bank Riau Kepri.
Kedatangan rombongan Pj.Bupati Herman disambut dengan pertunjukan silat dan melakukan peninjauan jembatan gantung yang menghubungkan antara sungai Terap dengan sungai mahang, yang dimana jembatan tersebut merupakan satu-satunya akses Desa tiga serangkai dan juga merupakan jembatan hasil swakelola Masyarakat.
Usai meninjau Jembatan Pj.Bupati melanjutkan kegiatan dengan meninjau Bangunan sekolah MI, MTs dan MA yang berada di bawah Yayasan Darud Da'wah Wal - Irsad Sungai Mahang Kecamatan Reteh dengan jumlah murid 100 orang dengan tenaga pengajar 26 orang dengan 10 lokal.
Selanjutnya Pj.Bupati Herman melanjutkan kegiatan dengan Safari Ramadhan yang dipusatkan di Mesjid Al-Muttaqin Sungai Terap.
Dalam safari tersebut, Pj. Bupati Herman menyalurkan Bantuan CSR dari BRK untuk Pembangunan Mesjid, Sembako 10 Paket dari Bank BNI, Bingkisan 5 paket untuk tokoh-tokoh masyarakat dan santunan untuk kaum dhuafa sebanyak 20 orang..
Dalam sambutannya Pj.Bupati Herman mengatakan bawah kegiatan safari ini untuk meningkatkan jalinan silaturahmi.
"Setiap ke daerah saya juga meninjau infrastruktur yang ada di wilayah tersebut untuk mengetahui secara langsung kondisi di lapangan," ujar Pj Bupati
Berita Lainnya
Dukung Tumbuh Kembang Anak, Dinkes Inhil Ingatkan Pentingnya Menimbang Balita Setiap Bulan
Bupati Lingga Hadiri Acara Pembukaan STQH ke - X Tingkat Provinsi Kepulauan Riau di Karimun
Bupati Inhil HM.Wardan Hadiri Pembukaan Pekan Olahraga dan Seni IGKTI
Wakili Bupati, Sekdakab Inhil Membuka Lomba Dalam Rangka HUT ke - 23 Dharma Wanita Persatuan
Lindungi Keselamatan Pekerja, Dinkes Inhil Gelar Sosialisasi K3 Perkantoran
IGA Award 2021 Masuk Dalam Penilaian, Bupati HM. Wardan Presentasi Inovasi Inhil
Dinkes Inhil Catat Ada 1.040 Kasus ODGJ Berat
Tidak Hanya Safari Ramadhan, Pj.Bupati Herman Juga Tinjau Gedung SD Negeri dan Jembatan Kuala Saka
Validasi Data Bansos Covid-19 Inhil Akan Gunakan Sitem Elektronik
Wajib Dicoba, Jajanan Mie Lidi Kak Ela Murah dan Nikmat
Ketua DWP Inhil Buka Pembinaan dan Sosialisasi AD/ART Hasil Rapat MUNAS DWP ke- lV
32 Tim Ikut Berlaga pada Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Lingga Tahun 2023