Jumat Berkah di Pondok Bhakti Lansia Tembilahan, Polres Inhil Berikan Sembako

Personil Polres Inhil saat berkunjung ke Yayasan Panti Pondok Bhakti Lansia Tembilahan (sumber foto: Humas Polres Inhil)

SIBERONE.COM - Polres Inhil melaksanakan kegiatan bakti sosial bertajuk Jum'at Berkah dengan membagikan sembako  kepada warga lanjut usia (Lansia) Jalan Pekan Arba Tembilahan, Kabupaten Inhil, Jum'at (12/1/2024).

Tampak hadir dalam Jum'at Berkah Waka Polres Kompol  Indra Lukman Prabowo dan Kabag Log Kompol A. Raymon Tarigan Gersang.

Kapolres Inhil AKBP Budi Setiawan melalui Wakapolres Kompol Indra Lukman Prabowo mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Polri untuk berbagi rezeki dengan masyarakat yang tergolong Lansia.

“Kegiatan Jum'at Berkah  ini merupakan kegiatan rutin kami, untuk sedikit berbagi rezeki serta sebagai bentuk rasa syukur kami karena telah diberikan kesehatan, keselamatan serta kelancaran dalam menjalankan tugas,” kata Wakapolres.

Harapannya, kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, sekaligus sebagai sarana silaturahmi Polri bersama masyarakat.

“Semoga apa yang bisa kami berikan dapat bermanfaat bagi penerimanya dan bisa mendapat keberkahan bagi kita semua,” tandasnya.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar