Tingkatkan Keimanan dan Ketaqwaan Siswa

SMPN 16 Pekanbaru Gelar Salat Dhuha Berjamaah

Siswa SMPN 16 Pekanbaru melaksanakan Salat Dhuha berjamaah di halaman sekolah.(foto siberone.com)

SIBERONE.COM - Bagi umat Islam bulan Ramadan adalah bulan yang penuh berkah, bulan yang penuh pahala serta tindakan kebaikan akan dilipatgandakan 70 kali lipat. Di dalamnya juga ada malam yang disebut malam seribu bulan atau yang lazim disebut malam lailatul qodar.

Bulan Ramadan, bulan yang penuh berkah dimanfaatkan SMPN 16 Pekanbaru sebagai ajang meningkatan Keimanan dan Ketaqwaan (Imtaq) para siswa melalui sejumlah agenda amaliyah ramadan. Salah satunya adalah melaksanakan Salat Dhuha berjamaah.

"Salat Dhuha berjamaah merupakan agenda rutin yang dilakukan setiap hari oleh siswa SMPN 16 Pekanbaru selama bulan suci Ramadan. Bukan hanya siswa yang terlibat dalam kebiasaan tersebut, kepala sekolah dan segenap guru serta tenaga kependidikan turut serta dalam melaksanakan semarak syiar Ramadan 1444 H di halaman sekolah," ujar Kepala SMPN 16 Pekanbaru, Dra Endang Sriwijayati.

Dijabarkan Endang, selama bulan suci Ramadan, praktek nilai keagamaan ditanamkan secara intens kepada para siswa. Pelaksanaan Salat Dhuha berjamaah ini merupakan salah satu bentuk menghidupkan sunnah Nabi Muhammad SAW. Sehingga, nantinya para siswa terbiasa melaksanakannya, baik di sekolah maupun di rumah.

"Kita ingin mengajarkan kepada para siswa bahwa amalan sunnah selama bulan ramadhan akan diganjar dengan pahala amalan wajib. Begitu pula amalan sunnah lainnya seperti bersedekah, banyak baca Alquran, bershalawat, berzikir, melaksanakan salat-salat sunnah, seperti Salat Dhuha," sebutnya.

Endang berharap, melalui pembiasaan praktek keagamaan yang intens diberikan, diharapkan siswa lebih bisa mendekatkan diri kepada sang pencipta sebagai upaya merubah perilaku yang kurang baik menjadi lebih baik lagi. Selain itu, para siswa dapat mengisi waktu luang selama Ramadan dengan memperbanyak ibadah. Bertujuan mengamalkan pemahaman agama Islam lebih dalam sesuai pedoman hidup Islami.

"Banyak manfaat bagi orang yang melaksanakan Salat Dhuha berjamaah, salah satunya melapangkan rezeki dan memberikan ketenangan hati dalam menerima ilmu dan pelajaran. Jadi tidak hanya memudahkan rezeki, tapi Salat Dhuha bagi siswa bisa memberikan ketenangan hati dalam menerima ilmu pelajaran yang diberikan guru. Semoga siswa SMPN 16 Pekanbaru bisa lebih luas dalam menerima ilmu agama. Sehingga bisa menjadi siswa yang berakhlakul karimah," ucap Endang.(yan)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar