Harga Minyak Goreng di Inhil Stabil, Polisi Pastikan Tak Ada Penyimpangan
Surau dan Masjid di Inhil Bisa Daftar UPZ Zakat Fitrah, Cek Prosedurnya
Sumatera On Stage Menandai Kebangkitan Marching band/ Drumband di-Sumatera

SIBERONE.COM - Sumatera On Stage yang diselenggarakan oleh dang merdu production merupakan kejuaraan terbesar regional sumatera.
Kejuaraan yang telah diselenggarakan pada tanggal 03-04 Desember 2022 dan bertempat di Anjung Seni Idrus Tintin Provinsi Riau, menandai kebangkitan kembali marching band/ Drumband di sumatera, dimana yang diketahui selama 2 tahun kegiatan pengembangan diri yang digemari banyak kaula muda ini vakum dikarenakan covid-19 membelenggu Dunia.
Dang merdu production bersama Federasi Youth Band Provinsi Riau dibawah Naungan Komite olahraga masyarakat Indonesia provinsi Riau telah berhasil menjaring peserta yang berasal dari berbagai provinsi seperti, Sumatera utara, Kepulauan Riau, Sumatera Barat, Riau dan Jambi.
Kegiatan ini dibuka oleh wakil Gubernur Provinsi Riau yang diwakilkan oleh Asisten 3 bidang administrasi umum sekretariat daerah provinsi H. Joni Irawan, SH. MH dan dihadiri juga oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Riau bapak H. Boby Rachmat, SSTP, M.Si, AIFO-P serta penanggung jawab Dang Merdu Production Muhammad Aulia.
Rico selaku stage menager mengungkapkan bahwa terdapat 18 unit marching band yang berasal dari berbagai daerah, baik dalam dan luar provinsi Riau seperti jambi, Kepulauan Riau, sumatera utara dan sumatera barat.
Rico pun menambahkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk dapat menjadi wadah dalam berkarya dan mengedepankan nilai seni dan budaya serta membangkitkan kembali mearching band yang ada di pulau sumatera setelah Covid-19 yang melanda Dunia.
"Acara ini dapat terselenggara tidak lepas dari bantuan dan dukungan berbagai pihak terutama Pertamina Hulu Rokan yang menjadi sponsor utama. Terimakasih kepada Pemerintah provinsi, Dinas pariwisata Bapak Roni Rakhmat, S.STP., M.Si, Dinas pemuda dan olahraga provinsi riau, Pihak pengelola gedung dan lingkungan Anjung Seni Idrus Tintin yang telah memberikan Ruang untuk terselenggaranya acara ini. Terimakasih yang sangat besar kepada para sponshorship yang tidak dapat disebutkan satu persatu, yang telah memberikan dukungan berupa fasilitas pendukung lainnya yang diperlukan," ucapnya.
Acara yang berlangsung selama 2 hari tersebut tidak hanya memperebutkan piala tetap sumatera on stage namun juga memperebutkan Piala bergilir Kemenpora RI yang akan diberikan kepada peraih juara umum. Dan pada tahun ini, piala juara umum tersebut jatuh kepada Drum Band Golden Symphomi pelalawan yang berasal dari sekolah SDN 003 Sorek Satu Provinsi Riau. Rico Selaku Stage menager berharap Sumatera On Stage masih dapat terselenggara tahun depan dan akan terselenggara secara berkelanjutan demi menciptakan ruang positif untuk anak-anak muda di indonesia terutama Sumatera.
"Dan harapan ini semoga dapat bersesuaian dengan keinginan dan dukungan berbagai pihak," imbuhnya.
Wartawan : Safari Al Hamdani
Berita Lainnya
Tewas dengan pedang menusuk mata, ini kata-kata terakhir Arifin
Hadapi gugatan Sutan, KPK akan serahkan bukti pelimpahan kasus
Baru enam hari jadi wanita tertua sejagat, nenek ini meninggal dunia
Banyak warga masih dolbon, renovasi toilet DPRD Banten telan Rp 1 M
Jack Miller, proyek jangka panjang Honda
Dandim Inhil: Tahun 2025 Indonesia Akan Jadi Negara Emas
Tewas dengan pedang menusuk mata, ini kata-kata terakhir Arifin
Hadapi gugatan Sutan, KPK akan serahkan bukti pelimpahan kasus
Baru enam hari jadi wanita tertua sejagat, nenek ini meninggal dunia
Banyak warga masih dolbon, renovasi toilet DPRD Banten telan Rp 1 M
Jack Miller, proyek jangka panjang Honda
Dandim Inhil: Tahun 2025 Indonesia Akan Jadi Negara Emas