M Nizar Secara Resmi Buka Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Lingga PSSI ke-II

Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Lingga PSSI ke-II Resmi Dibuka Langsung Bupati Nizar, Senin (24/10/2022). (sumber foto: Humas Pemkab Lingga)

 


SIBERONE.COM - Dalam rangka memeriahkan hari jadi Kabupaten Lingga ke-19, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Lingga menggelar Turnamen sepak bola merebut piala Bupati Lingga PSSI ke-II.

Turnamen yang diselenggarkan di lapangan sepak bola Sultan Mahmud Riwayat Syah Daik-Lingga ini dibuka langsung oleh Bupati Lingga, M. Nizar, Senin (24/10/2022).

Dalam kesempatan itu, Bupati Lingga dalam sambutannya memberikan apresiasi setinggi-tingginya  atas terselenggaranya turnamen PSSI ke-II Kabupaten Lingga.

"Terimakasih kepada PSSI Kabupaten Lingga beserta jajarannya yang telah menyelenggarakan Turnamen Piala Bupati Cup yang kedua kalinya ini. pada dua tahun kemaren sempat tertunda akibat pandemi Covid-19 dan alhamdulillah pada tahun 2022 ini masih bisa diselenggarakan kembali,” terang Nizar.

Kedepannya, kata Nizar akan dilakukan pertandingan-pertandingan lainnya untuk mengasah ketangkasan putra-putri Kabupaten Lingga pada bidangnya masing-masing.

"Seiring berjalan nya waktu pertandingan sepak bola Bupati Cup ini kita akan lanjutkan dengan Bupati Cup Voli Ball putra-putri yang akan diselenggarakan secepat mungkin,” harapnya.

Pada kegiatan yang sama, ketua PSSI Kabupaten Lingga, Aziz Martidaz menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh elemen yang berkontribusi dalam mensukseskan turnamen yang digelar tersebut.

“Kami dari pihak PSSI berterima kasih kepada eksekutif yang telah bersama-sama berperan untuk menyelenggarakan turnamen Piala Bupati pada HUT Kabupaten Lingga yang ke-19 pada 2022 ini," sebutnya.

Hadir dalam pembukaan turnamen tersebut Ketua DPRD Lingga beserta anggota, Ketua KONI Kabupaten Lingga, Ketua ASKAB PSSI Kabupaten Lingga, Forkopimda, Kepala Perangkat Daerah, Camat Lurah, dan Kades, Tokoh Masyarakatm Ketua MUI Lingga, Ketua LAM Lingga, dan M Ramadhan Sananta Pesepakbola Muda putra daerah Kabupaten Lingga yang merupakan Penyerang PSM Makasar dan Timnas Senior Indonesia.

Usai seremonial pembukaan Turnamen Sepakbola PSSI Lingga II memperebutkan Piala Bupati Lingga tahun 2022, kegiatan dilanjutkan dengan pertandingan Eksebisi antara Tim Pemkab Lingga menghadapi Tim PSSI. (Iswandi)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar