Dihadiri Ratusan Warga, RPU dan BPJS ketenagakerjaan Inhil Gelar Sosialisasi Jamsostek Bagi Kaum Duafa di Bagan Jaya

Dokumentasi (istimewa)

SIBERONE.COM - Rumah Persatuan Umat (RPU) dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) ketenagakerjaan cabang Indragilir Hilir terus meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat tentang Program Jaminan sosial tenaga kerja (Jamsostek).


Setelah desa Simpang Gaung RPU dan BPJS ketenagakerjaan kembali melakukan sosialisasi program Jamsostek di gedung olahraga (GOR) desa Bagan Jaya, Kecamatan Enok, kabupaten Indragiri Hilir, Ahad (4/9/2022) sore.


Tampak hadir, Ketua umum Rumah persatuan umat RPU H Ikbal Sayuti, dewan pembina RPU H Agus Salim, wakil ketua III DPRD Inhil Andi Rusli Mallarangeng, anggota DPRD Inhil Andi Hamzah, kepengurusan RPU, kepala desa Bagan Jaya, Perserta sosialisasi Jamsostek kepala dusun, BPD, RT/RW serta tamu undangan lainnya.

 


Kepala desa Bagan Jaya Mhd Hafif mengatakan sangat menyambut baik program Jamsostek dari RPU dan BPJS ketenagakerjaan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu ataupun Kaum Duafa yang ada di desa Bagan Jaya.


Dirinya mengatakan bahwa desa Bagan Jaya bukan tidak mau membayarkan uang iuran BPJS ketenagakerjaan, namun dengan kondisi anggaran yang minim, tentunya sangat tidak efesien untuk membayar iuran BPJS ketenagakerjaan kepada masyarakat.


"Kita ketahui bersama-sama dana desa sangat minim larinya ke BLT-DD dan bantuan BPNT untuk fisik saja sangat bersyukur masih ada, jadi dengan program RPU berharap mampu membantu masyarakat," jelas Kades Bagan Jaya Mhd Hafif.


Sementara ketua umum Rumah Persatuan Umat (RPU) H Ikbal Sayuti mengatakan lahir RPU dikala masyarakat banyak yang terdampak pendemi COVID-19, untuk itu meringankan beban masyarakat disaat perekonomian sulit.


"Itu awal lahirnya RPU, dan juga RPU mambantu warga yang terdapat bencana alam, jadi kegiatan RPU untuk kepentingan ummat, di mana dana sumbangsih para donatur dan RPU menyalurkan kepada masyarakat yang berhak tentunya seperti para parkir miskin, kaum duafa," kata H Ikbal Sayuti.


Dalam sosialisasi program Jamsostek, H Ikbal Sayuti mengatakan bahwa RPU sudah melakukan MoU mambantu masyarakat untuk memberikan iuran yang akan dibayarkan ke BPJS ketenagakerjaan.


"Jadi sasaran kami (rumah persatuan umat- red) terutama parkir miskin kaum duafa, untuk diberikan jaminan kematian dan kecelakaan agar apabila terjadi sesuatu dapat digunakan kartu Jamsostek nya atupun diklaim," pungkasnya.


H Ikbal Sayuti juga menjelaskan kepada perseta, mengenai pendaftaran RPU akan membentuk tim yang akan ditugaskan mendata warga yang ingin mendaftar.


"Kalau ke Tembilahan kan jauh, jadi RPU betul-betul untuk membantu masyarakat kita adakan tim di setiap desa untuk mendata warga yang ingin mendaftar, jadi masyarakat tidak bingung lagi," cetus ketua umum Rumah Persatuan Umat H Ikbal Sayuti.


Sebagai putra daerah asli Inhil H Ikbal Sayuti berharap RPU mampu memberikan kontribusi terhadap masyarakat yang kurang mampu yang ada di kabupaten Indragiri Hilir.


Saya putra kelahiran Pulau Kijang, dan asli Inhil tentunya saya sangat perhatian terkhusus kepada masyarakat yang kurang mampu, dengan RPU apabila terjadi sesuatu dapat dibantu oleh BPJS ketenagakerjaan dengan rupiah sebesar Rp 42 Juta.


Sementara itu Rifil Agrinada Putra Narasumber dari BPJS ketenagakerjaan cabang Indragilir Hilir mengatakan bahwa dengan MoU bersama RPU, akan terus melakukan sosialisasi kepada parkir miskin kaum duafa yang ada di kabupaten Indragiri Hilir.


"Dari RPU menyediakan 20.000 kartu Jamsostek teruntuk para parkir miskin kaum duafa, yang ada di seluruh kabupaten Indragiri Hilir, hari ini sosialisasi yang ke tiga, mudah-mudahan terus berlanjut sampai di dua puluh kecamatan dan desa yang ada di kabupaten Indragiri Hilir," pungkasnya.


Jadi ibu bapak, BPJS ketenagakerjaan bukan hanya peruntukan karyawan perusahaan saja, tenaga kerja juga berhak mendapatkan jaminan sosial tenaga kerja, seperti para petani, buruh Lepas, namun dalam hal ini diluar berkerjasama dengan RPU membayar iuran Rp 16.800.


"Kalau dengan RPU kan gratis sudah dibayarkan iurannya selama dua tahun, ini sangat luar biasa masyarakat sangat terbantu sekali, mudah-mudahan dapat terlaksana dengan baik dan BPJS ketenagakerjaan selalu mendukung," tutupnya.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar