Danramil 06/KTM Ikuti Apel Pagi Perayaan Hari Jadi Provinsi Riau ke-65

Danramil 06/Kateman, Kpt.Inf Iwan Andoko ikuti apel pagi peringatan hari jadi Riau (sumber foto: Batuud Koramil 06/KTM)

 

 


SIBERONE.COM - Pemerintah Provinsi Riau serta segenap masyarakat yang ada di Provinsi Riau tengah merayakan Hari Jadi ke 65 Provinsi Riau tahun 2022 yang jatuh pada Selasa (9/8/22).

Begitupun dengan pemerintahan Kecamatan Kateman yang menggelar Apel Peringatan Hari jadi Propinsi Riau ke 65 di Halaman Kantor Camat Kateman dimana kegiatan tersebut diikuti Danramil 06/KTM dan unsur Forkopimcam Kecamatan Kateman.

Pada kesempatan giat Apel tersebut, Camat Kateman, Sutarno Wandoyo S.Sos, MH membacakan amanat dari Gubernur Riau. Dan dilanjutkan dengan pembagian 600 Bendera Merah Putih dari PT. Pulau Sambu kepada Kelurahan Tagaraja, Amal Bhakti, Bandar Sri Gemilang dan Desa Air tawar serta perwakilan Guru dari sekolah yang hadir untuk dibagikan kepada masyarakat yg membutuhkan guna dikibarkan di halaman rumah masing-masing.

Danramil 06/KTM, Kapten Inf Iwan Andoko mengatakan dengan kehadiran personil TNI dalam kegiatan itu menunjukkan sinergitas telah terjalin dengan baik demi kemajuan dan keamanan serta ketertiban provinsi Riau. 

" Ya besar harapan kita dengan bertambahnya usia provinsi Riau ini tentunya akan semakin makmur dan berdaya saing dengan daerah-daerah lainnya. Kita semua juga berharap kedepannya Riau akan menjadi Provinsi yang maju," ujar Danramil. 

Selain itu, Danramil tidak lupa mengingatkan masyarakat untuk menjaga dan mematuhi protokol kesehatan demi menjaga dan memulihkan negeri dari virus covid 19.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Kateman, Wandoyo S.Sos, MH, Danramil 06/Kateman Kapten Inf Iwan Andoko, Kapolsek Kateman, Perwakilan PT Sambu, Ketua KUA Kateman, Kapuskesmas Kateman, Direktur RS Raja Musa, Lurah Tagaraja, Amal Bhakti dan Bandar Sri Gemilang, Kades Air tawar, Siswa Tagaraja, Ibu PKK dan ASN. 


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar