Kecelakaan Lalu Lintas di Banten, 2 Orang Tewas

Ilustrasi kecelakaan lalulintas (sumber foto: CNN Indonesia)

 

SIBERONE.COM - Kecelakaan lalu lintas antara mobil berpenumpang dengan sepeda motor terjadi di Jalan Boru-Palima, Kota Serang, Banten, Jumat (27/5).

Peristiwa itu bermula saat mobil Elf berpelat nomor A-7813-PL yang dikemudikan oleh RN melaju dari arah Palima menuju Boru.

"Pada saat di tempat kejadian sepeda motor Honda Scoopy dari arah yang sama menyalip kendaraan Elf dan langsung berbelok ke arah kanan sehingga tertabrak oleh kendaraan Elf," kata Kasat Lantas Polresta Serang Kota AKP Irfan Abdul Gopar dalam keterangannya.

Akibat tabrakan itu, mobil Elf yang diketahui membawa enam penumpang menabrak pembatas jalan dan akhirnya terbalik.

Kecelakaan itu mengakibatkan dua orang meninggal dunia, yaitu penumpang mobil Elf serta satu lainnya adalah pengendara sepeda motor.

"Dan enam orang mengalami luka ringan, untuk korban saat ini dibawa ke RSUD Banten," kata Irfan.

Irfan mengatakan pihaknya masih mengusut dan menyelidiki peristiwa kecelakaan tersebut. Termasuk, mencari keberadaan sopir mobil Elf berinisial RN yang kabur usai kejadian.

"Menurut keterangan para saksi di tempat kejadian untuk sopir melarikan diri," ucap Irfan.

 

Sumber: CNN Indonesia


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar