Harga Minyak Goreng di Inhil Stabil, Polisi Pastikan Tak Ada Penyimpangan
Surau dan Masjid di Inhil Bisa Daftar UPZ Zakat Fitrah, Cek Prosedurnya
Inhil Tegaskan Komitmen Kendalikan Inflasi di Rakor Kemendagri
Operasi Keselamatan Lancang Kuning Tekan Laka Lantas di Inhil, Hingga Nol Kasus

SIBERONE.COM - Selama 14 hari pelaksanaan Operasi Keselamatan Lancang Kuning yang digelar di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, Polisi dari jajaran Polres Inhil berhasil menekan angka kecelakaan dalam berlalu lintas (Laka lantas), bahkan nol kasus.
Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan, melalui Kasat Lantas Polres Inhil, AKP Eri Asman mengatakan selama operasi digelar tidak terdapat satu pun angka laka lantas yang terjadi di Inhil, hal itu membuktikan bahwa kegiatan preemtif yang dipimpinnya berhasil diterima di tengah-tengah masyarakat.
"Alhamdulilah dari operasi keselamatan ini kami petugas lalu lintas dapat menekan angka kenaikan laka lantas, bahkan nol kasus, itu artinya kegiatan preemtif kami diterima oleh masyarakat," ungkap AKP Eri, Selasa (15/3/2022).
Ia menuturkan meski demikian, sanksi tilang tetap diberlakukan bagi pelanggar lalu lintas, seperti tidak memakai helm dan lainnya.
"Ya harus ditilang sebagai bentuk hukum atas pelanggaran yang dilakukannya saat berkendara," paparnya.
Meski operasi telah berakhir, pihaknya masih akan terus turun di jalanan untuk mengedukasikan pentingnya taat aturan dalam berlalu lintas sembari memberikan himbauan pengguna masker untuk mengantisipasi lonjakan Covid.
"Perlu diketahui, meski operasi sudah berakhir namun kami petugas akan terus tetap turun ke jalan guna mengedukasi para pengguna jalan, di ikuti kegiatan imbauan protokol kesehatan untuk mengantisipasi lonjakan virus covid," tutupnya.
Berita Lainnya
Peduli Banjir Bandang di NTT, Polda Jateng Terjunkan 13.000 Personil dan Kirim Bantuan Kemanusiaan
Polda Jateng Berangkatkan 1 Trux Box Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Banjir di NTT
Ajak Jaga Persatuan, Gubernur Jateng Apresiasi Program Anak Asuh Pelajar OAP Polda Jateng
Kapolda Jateng Resmikan Pembangunan Masjid Polsek Maos dan Perumahan untuk Polri
Silaturahmi Kapolres Pekalongan Sebagai Orang Tua Asuh Pelajar/Mahasiswa Asli Papua di Kabupaten Pekalongan
Kapolri dan Panglima Berharap Vaksinasi Drive Thru di Medan Jadi Role Model Wilayah Lain
Peduli Banjir Bandang di NTT, Polda Jateng Terjunkan 13.000 Personil dan Kirim Bantuan Kemanusiaan
Polda Jateng Berangkatkan 1 Trux Box Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Banjir di NTT
Ajak Jaga Persatuan, Gubernur Jateng Apresiasi Program Anak Asuh Pelajar OAP Polda Jateng
Kapolda Jateng Resmikan Pembangunan Masjid Polsek Maos dan Perumahan untuk Polri
Silaturahmi Kapolres Pekalongan Sebagai Orang Tua Asuh Pelajar/Mahasiswa Asli Papua di Kabupaten Pekalongan
Kapolri dan Panglima Berharap Vaksinasi Drive Thru di Medan Jadi Role Model Wilayah Lain