Harapan Forkopimda Inhil Terbentuknya AMMI


SIBERONE.COM - Beberapa pemuda di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) membentuk suatu wadah organisasi yang disebuta Anak Muda Milenial Indonesia (AMMI). 

AMMI terbentuk pada tanggal 28 Oktober 2020 bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda, atas inisiator Ketua Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Jakarta Raya berasal dari Kecamatan Enok,. David aqmal lalu menggaet beberapa pemuda yang sepemikiran dan siap untuk mencapai suatu tujuan yang besar dan mulia, beberapa diantaranya Mantan Presma Unisi Rudi Daeng, Sekjen HMI Inhil Ahmad Fauzi, wartawan online  Fajar Satria dan lainnya.

Terbentuknya AMMI berawal dari kegelisahan para pemuda ini demi melihat masa depan kampung halaman, yakni Inhil sendiri sampai kondusifitas Dalam menjaga NKRI.

Tidak bisa dipungkiri berbagai macam gejolak dan permasalahan timbul di Indonesia seiring berjalannya waktu hingga ke daerah dan pelosok desa. Disini harusnya pemuda mengambil peran paling tidak mampu menyaring arus deras globalisasi yang masuk ke Indonesia.

"AMMI lahir di Kabupaten Inhil dan insyaallah akan besar dan terbentuk di seluruh kabupaten/kota dan provinsi seluruh Indonesia," kata Rudi Daeng saat duduk bersama dengan anggota AMMI.

AMMI mempunyai konsep yang besar yang mana konsep ini akan dirasakan oleh masyarakat. Dan AMMI ini akan mengajak semua elemen pemuda dari berbagai latas belakang yang berbeda, dan ammi tidak akan lagi berbicara masalah politik identitas , seperti perbedaan agama, suku dan budaya, dan inilah salah satu sumber kekuatan AMMI kedepan , dengan merangkai perbedaan menjadi sumber kekuatan.

"Harapannya kedepan program pemerintah akan dirasakan langsung oleh masyarakat, dimana notabenenya hari ini sebagian OPD, organisasi kemasyarakatan dan kemahasiswaan tidak langsung  berdampak terhadap kemaslahatan masyarakat kecil-menengah," ungkapnya.

ditambahkannya, lahirnya AMMI di zaman era globalisasi dan betapa canggih nya era teknologi yang sangat canggih yang mana sebentar lagi akan memasuki revolusi industri 5.0.

"Sekarang kita memasuki industri 4.0 atau four point Zero, harapannya generasi milenial inilah yang mampu menjawab tantangan kedepan untuk generasi bangsa Indonesia lebih baik," tukas Rudi.

BUPATI INHIL, DANDIM 0314/INHIL DAN KAPOLRES INHIL SIAP BACK UP

Demi mendapat dukungan penuh dari semua pihak atau pimpinan tertinggi di Kabupaten Inhil, AMMI melakukan audiensi dengan Bupati Inhil HM Wardan, Dandim Letkol Inf Imir Faishal dan Kapolres Inhil, AKBP Dian Setyawan.

Dihadapan Forkopimda Inhil AMMI memaparkan latarbelakang, visi, misi dan program berjangka yang akan langsung menyentuh masyarakat kecil-menengah.

"Hari ini Indonesia mengalami gejolak perpecahan yang namanya berbangsa dan bertanah air, untuk itu sebagai penerus bangsa, pemuda diharapkan dapat menjaga kesatuan dan persatuan serta Sumber Daya Alam yang dimiliki oleh Indonesia," kata David.

Langkah konkret kedepan dikatakan David dimulai dari hal kecil, membuat suatu gebrakan yang namanya Kampung Kreatif.

"Segala bidang program daripada Pemda Inhil akan direalisasikan di Kampung Kreatif, baik itu bidang perkebunan, pertanian, peternakan dan lain sebagainya dan kami pemuda yang tergabung dalam  AMMI akan membuat konsepnya," ungkapnya.

Mendengar paparan tersebut Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan siap memback up AMMI dengan SDM yang ada di Polres Inhil.

"Program AMMI harus menyentuh masyarakat langsung, jelas programnya nampak nyata didepan mata, serta dapat dimanfaatkan masyarakat jika sudah seperti itu kami dari Polres Inhil siap mendukung AMMI dengan segala semangatnya yang baru, dan siap memberikan bibit pertanian dan peternakan, jika perlu tanah untuk digarap," kata AKBP Dian.

Disampaikan Dandim Letkol Inf Imir Faishal di waktu yang berbeda turut mendukung AMMI, menurut Dandim jarang sekali anak muda berfikir sedemikian rupa, mau berfikir dan berbuat demi masyarakat sekitar.

"Ini wadah pemuda harapan masyarakat Inhil, jika ini terealisasi, sukses dan berhasil semua akan angkat topi, ini proyek besar yang harus digarap oleh AMMI," tutur Dandim.

Bupati Inhil HM Wardan ditemui juga dilain waktu menyampaikan siap mendukung AMMI, bahkan demi mendengar program AMMI ini beliau menyiapkan tanah untuk digarap AMMI sebagai langkah awal.

"Saya sependapat dengan AMMI, banyak program yang dibuat di periode kedua saya ini namun banyak pula yang kurang terealisasi dan menyentuh masyarakat di pelosok secara langsung, saya menerima kritikan yang membangun dan saya lihat itu pada AMMI secara tidak langsung," ungkapnya.

Bahkan Bupati Inhil HM Wardan sanggup menyiapkan tanah seluas 25 hektar untuk dijadikan Kampung Kreatif sebagai percontohan dan langkah awal.

"Ada tanah di Sungai Dusun seluas 25 hektar silahkan digarap, saya mendukung penuh program AMMI kalau ada perlu untuk Kampung Kreatif tersebut silahkan koordinasi dengan OPD terkait," terang Bupati Inhil HM Wardan.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar