Disparporabud Inhil Gelar Pelantikan Pengurus GenPI Periode 2021-2023


SIBERONE.COM - Dinas Pariwisata Pemuda Olahraga dan Budaya (Disparporabud) kabupaten Inhil menggelar pelantikan pengurusan Generasi Pesona Indonesia (GenPI) Kabupaten Inhil - Riau Priode 2021-2023, di salah satu hotel yang ada di Tembilahan, Rabu (28/07/21).

Sebelumnya proses pelantikan ini terlebih dahulu para tamu undangan di suguhkan dengan penampilan pemandangan wisata Bukit Condong yang ada di wilayah Inhil.

Kadis Disparporabud Junaidy Ismail mengatakan dasar pembentukan Genpi di Inhil merupakan kesempatan bersama dari Genpi pusat dengan yang ada di provinsi dan daerah.

Jadi maksud dan tujuannya untuk mengeksplorasi melalui suatu media yang berminat dalam mengeksplorasi tempat-tempat yang memang sudah sepatutnya di ekspos serta diketahui oleh masyarakat luar hingga luar negara.

"Jadi kita telah melakukan rapat untuk para penggiat agar bisa mempromosikan tempat-tempat kita dan ini tentunya butuh kerja sama dari media sosial baik itu online maupun media yang lain karena saat ini kami fokus dan mengembangkan di salah satu tempat wisata yang ada di Bukit Condong dan berharap ini mampu menarik para wisatawan agar tertarik datang ke tempat kita," sebutnya.

Lebih lanjut Kadis Disparporabud menyebutkan dengan dilantik nya Genpi ini mampu memberikan kontribusi dalam mempromosikan tempat-tempat wisata yang ada di daerah hamparan kelapa dunia serta mampu membawa sanak keluarga nya untuk menikmati suasana alam yang indah.

"Untuk itu mari sama-sama kita ekspos tempat-tempat wisata kita dan memperlihatkan budaya yang membuat para wisatawan tertarik untuk datang ke Kabupaten Inhil," imbuhnya.

Selain itu Ketua umum Gempi Provinsi Riau Tanti Eka Sari yang melantik secara langsung pengurus Genpi Kabupaten Inhil Priode 2021-2023 berharap semoga dengan keberadaan Genpi ini mampu memberikan manfaat untuk mengeksplorasi tempat-tempat wisata yang ada di inhil.

"Jujur saya sangat bangga melihat kekompakan pemerintah daerah dalam mensupot serta memberikan dukungan kepada Genpi yang ada di inhil. Pesan saya terus lah berkalaborasi untuk membuat kontes yang positif dalam memperkenalkan Pesona alam yang ada di Inhi," pesannya.

Sementara itu, Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Inhil H. Afrizal dalam sambutannya mengatakan pelantikan ini merupakan tindak lanjut dari Disparporabud kabupaten Inhil yang merangkul generasi muda memiliki gemar mengekspor Pesona wisata yang ada di Inhil.

Ia juga menuturkan dengan adanya Gempi di Kabupaten Inhil ini diharapkan mampu mengundang wisata lokal hingga internasional serta mampu menggerakkan potensi pontesi yang ada di Inhil. Dan ini akan menjadi tugas Genpi agar wisata yang ada di Inhil agar bisa terekspos dan memperkenalkan temap wisata.

"Salah satu tempat yang akan kita kembang serta memperlihatkan budaya kita supaya bisa meningkatkan ekonomi wisata yang ada di Inhil. Seperti tempat wisata Pantai Solop, Pantai Mablu, Bukit Condong dan lainnya," imbuhnya.

 


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar