Rangka Hari Pangan Sedunia, Bupati Inhil Laksanakan Panen Raya Jagung dan Penyerahan Kartu Tani


SIBERONE.COM -  Rangka hari Pangan Dunia, Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan bersama unsur Forkompinda melaksanakan panen raya jagung di Desa Kuala Sebatu parit 14 harapan baru dusun Tasik, Kecamatan Batang Tuaka, Selasa (20/10/2020). 


Selain melaksanakan panen raya, HM Wardan juga memberikan kartu tani kepada masyarakat desa Kuala Sebatu. 

Dalam wawancaranya Wardan  mengatakan lebih kurang sekitar 400 hektar lahan yang ada di desa Kuala Sebatu, namun untuk yang dipanen raya kurang lebih sekitar 20 hektar lahan yang akan dilaksanakan kelompok tani cinta Mekah. Adapun lahan jagung yang akan dipanen tersebut merupakan jenis jagung hibrida dan lokal yang ditanam warga. 


"Alhamdulillah jagungnya subur dua batang dua tongkol Bibit unggul, kita akan buka wilayah Kuala Sebatu dijadikan sentral pertanian jagung," ucap HM Wardan. 


HM Wardan juga berharap kepada kelompok tani kedepannya  dapat memanfaatkan lahan yang sudah ada untuk dikembangkan lagi. "Jika hari ini bisa 3,2 ton semoga kedepannya bisa dikelola dengan baik lebih dari pada itu hasilnya," tukasnya.

Dalam kesempatan itu HM Wardan bersama Forkompinda juga ikut menyaksikan pelaksanakan penggilingan Jagung untuk dibersihkan dari tongkahnya. 

Di sesi lain, Bupati Inhil langsung serahkan kartu tani kepada perwakilan kelompok tani secara simbolis. Kartu Tani ini diberikan kepada petani sudah terdaftar dan kartu tani ini merupakan program dari pemerintah pusat yang fungsinya bisa mendapatkan subsidi pupuk serta digunakan seperti ATM program Pur. 

"Alhamdulillah kerja sama dengan bank mandiri dan sudah diserahkan kepada perwakilan kelompok tani yang sudah terdaftar, agar dapat dimanfaatkan secara optimal untuk mendapatkan layanan dari bank," ujarnya pula.


"Mudah-mudahan kelompok tani yang ada di Desa Kuala Sebatu dapat berkembang dan tetap semangat berkarya di masa pandemi, sebagai rencana pembangunan di kabupaten Inhil akan diprogramkan normalisasi kanal dan perbaikan jalan yang ada di Desa Kuala Sebatu, sehingga akses pengangkutan hasil tani lebih optimal menuju ke wilayah desa lainnya," harap Wardan. 


Dalam kesempatan itu  Camat Batang Tuaka, Usman mewakili warga Desa Kuala Sebatu juga mengucapkan terima kasih karena Bupati Inhil, Dandim, dan Kapolres dan unsur lainnya berkenan hadir dalam acara panen raya jagung di desa Kuala Sebatu. 


"Hari ini juga dibagikan Kartu Tani kepada kelompok tani sebanyak 2890 kartu untuk kelompok tani di Desa Kuala Sebatu," sebutnya. 

Sebelumnya, Kabid PSP Provinsi Riau Dr Yuliatmi saat menyampaikan sambutan mengharapkan agar Desa Kuala Sebatu dan wilayah lain di Inhil ke depan dapat menjadi sentra produksi tanaman pangan yang sangat berpotensi untuk pertanian.

Sementara, Kepala desa Kuala Sebatu, Yanti saat diwawancarai media mengatakan pelaksanaan panen raya yang pertama ini menjadi momen yang sangat menyenangkan karena bisa langsung dihadiri Bupati Inhil. 
 
"Alhamdulilah kami semua sangat senang atas kedatangan pak Bupati,  karena ini pertama kalinya pelaksanaan panen raya jagung di Desa Kuala sebatu yang langsung dipimpin oleh Pak Bupati," ucap Yanti.


Lebih lanjut yanti menambahkan, di Desa Kuala Sebatu ini khususnya di parit 14 harapan baru dusun Tasik pilang tidak pernah putus penanaman jagung selalu ada tiap tahunnya.

Untuk itu ia berterima kasih kepada pemerintah daerah yang sudah menempatkan desa Kuala Sebatu sebagai tempat untuk dijadikan pelaksanaan panen raya jagung. 

Dalam kesempatan Panen Raya tersebut itu dihadiri Bupati Inhil dan unsur Forkompinda, Dandim 0314/Inhil, Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan, ketua DPRD yang diwakili anggota DPRD  Samsidik, kepala BPTP, Dr. Salwati, Kabid PSP Provinsi Riau Ir. Yuliatmi, badan Karantina Pertanian, Dr Riko Ricardo,Kadis Pangan Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan Fajar Husain S.H, Camat Batang Tuaka Usman.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar