HUT Pemuda Pancasila ke- 62, MPC PP Kota Semarang Gelar Ziarah ke TMP Giri Tunggal


SIBERONE.COM - Pemuda Pancasila Mpc kota Semarang dan komando inti mahatidana serta Srikandi kota ziarah di Taman Makam Pahlawan Giri Tunggal Semarang Jawa Tengah 29/10/2021 pukul 16.00 wib

Acara ziarah makam pahlawan  dalam rangka HUT pemuda Pancasila yang ke 62.

Giat tabur bunga di makam taman pahlawan Semarang untuk memperingati hari ulang tahun pemuda Pancasila juga mengenang jasa jasa pahlawan kota Semarang yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan republik Indonesia.

Acara tersebut dihadiri oleh ketua pemuda pancasila Jawa tengah Bambang Eko Purnomo atau yang dikenal dengan sebutan mas BEP, dan dihadiri ketua Mpc kota Semarang M.Imron S.H,MH, dan Koti Mpc kota Semarang S.herman dan dihadiri oleh ketua ketua PAC Pemuda Pancasila sekota Semarang.

Acara giat tabur bunga tersebut dimulai pukul 16.00 wib selesai pukul 18.000 wib,acara diisi dengan pembukaan dan doa bersama dipimpin oleh ketua pemuda Pancasila MPW Jawa Tengah Bambang Eko Purnomo.

Sebagai komandan koti Mpc kota Semarang S.Herman yang di temui jurnalis Siberone.com mengatakan giat tabur bunga dilakukan untuk mengenang jasa pahlawan kita yang telah gugur mendahului kita dalam mempertahankan kemerdekaan negara kita ini.

,"Semoga jasa para pahlawan diterima Allah SWT dan diberikan tempat yang layak disisihnya aamiin," tutup S Herman.

(Agus romadhon).


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar