Polsek Tulis Polres Batang Kembali Salurkan Bansos kepada Warga Kurang Mampu


SIBERONE.COM - Kepolisian Sektor (Polsek) Tulis Polres Batang kembali menyalurkan bantuan sosial (Bansos) paket sembako kepada warga yang kurang mampu yang terdampak pandemi COVID-19.

Penyerahan bansos dipimpin oleh Kapolsek Tulis Polres Batang IPTU Darwan didampingi Camat Kandeman H. Kosrin di Balai Desa Bakalan. 

"Tadi kami bersama Muspika menyalurkan bansos dari pemerintah bagi warga  terdampak," kata Kapolsek, Senin (23/8/2021).

Ia menyebut sebanyak sepuluh penerima bantuan warga desa Bakalan. Pembagian itu dengan menggunakan protokol kesehatan secara ketat.

"Kami berharap semoga bantuan ini dapat memperingan beban kebutuhan mereka," katanya.

Ia mengatakan pihaknya terus bersinergi bersama Muspika dalam penyaluran bansos ini.

"Sampai saat ini sekitar 300 paket sembako bantuan dari pemerintah telah disalurkan  ke warga," jelasnya.

Kami mengimbau masyarakat untuk selalu menaati prokes 5M, terutama memakai masker setiap berkegiatan.

"Agar terhindar dari paparan COVID-19," tandasnya. (HS)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar