SMP Negeri 12 Kota Bogor Persiapkan untuk Belajar Tatap Muka


SIBERONE.COM - Pihak sekolah menyambut kehadiran belajar tatap muka yang akan diselenggaran pada Juli mendatang, bahkan penataan ruangan kelas sudah ditata sejak dini, termasuk jalur masuk dan keluar bagi siswa sudah atur sesuai dengan Prokes Covid 19, agar terhindar dari gesekan antar siswa tersebut, ungkap Kepala SMP Negeri 12. Kota Bogor. Sukendar, diruang kerjanya 26 April 2021.

Pembelajaran tatap muka tersebut nanti tentunya tidak akan berjalan normal, karena masih mengikuti Prokes, yang bisa fuul mengikuti belajar sekarang terbagi dua, untuk menghindari jaga jarak antar teman saat mengikuti pembelajaran di sekolah, untuk itu hal tersebut dapat dimaklumi oleh semua pihak, agar penyebaran covid 19, tidak meluas.

Masih penuturan Sukendar, sistem pengaturan belajar, untuk kelas 7. Masuk jam 7. Pulang jam 10. Bagi kelas 8. Masuk jam 8. Pulang jam 11. Untuk kelas 9. Masuk jam 9. Pulang jam 12. Jadi mereka tidak ketemu diarea sekolah, karena selisih waktu selama 1. Jam antar pelajar tersebut.

Kami juga melarang siswa untuk keluar walau pada waktu istirahat, karena siswa dianjurkan agar membawa bekal dari rumah, karena selama covid ini kantin juga ditutup tidak boleh berjualan, mereka istirahat dalam kelas sambil menikmati makanan yang dibawa dari rumah, ungkap Sukendar.

Pembelajaran Ekskul juga ditiadakan, karena kami juga tidak mau menyalahi aturan, memang kalau tenis meja Badminton tidak bersentuhan antar pelajar, tapi ah sudah aja total ga ada aktifitas disekolah, tapi kami terus memantau siswa saat belajar darink oleh wali kelas yang aktif memberikan materi pembelajaran, kami juga menjaga keamanan dari virus tersebut melalui penyemprotan diruang kelas, bahkan setiap ruangan, pungkas Sukendar. (Andy)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar