Tatap Muka Kapolres Tolikara Dengan Pemda, Orang Tua Casis Bintara Polri Ta.2021


SIBERONE.COM – Terkait Seleksi Penerimaan Bintara Polri Tahun Anggaran 2021, Kapolres Tolikara lakukan Diskusi bersama Pemda dan Orang tua casis Bintara Noken T.A 2021 bertempat di aula Polres Tolikara , Senin (12/04).

Diskusi di Pimpin Langsung oleh Kapolres Tolikara AKBP Dr. Y.Takamully, S.H,M.H didampingi Waka Polres Kompol Yosep Goran Geleuk, Kabag Sumda Kompol Suroji SE dan dihadiri Oleh Asisten II Setda Yusak Totok Kridoksaksono, Asisten III Adi Wibowo SH, Sekretaris Dinas Pendidikan Remain Gurik S.pd, Sekretaris Dukcapil Aur Jikwa Spd dan sejumlah orang tua casis asal pengiriman Polres Tolikara Kab.Tolikara

Kapolres Tolikara menyatakan seleksi ini tidak pada satu tempat saja, melainkan akan menjalani proses seleksi yang akan dilaksanakan secara serentak di Polda Papua. Kehadiran kita semua hari ini baik orang tua maupun dari unsur Pemda bagaimana mendorong anak – anak ini bisa berhasil menjadi anggota Polri, semua ini menjadi tanggung jawab kita bersama, sehingga mereka dapat meraih cita-cita menjadi anggota polri dan mengabdi kepada Negara.

“Secara Persiapan, kami telah mempersiapkan anak-anak ini dari segi kesehatan, jasmani, psikologi dan kelengkapan berkas selama sebulan dalam program binlat Polres Tolikara,” ungkap Kapolres.

Asisten II Setda Kabupaten Tolikara Yusak Totok Kridoksaksono dalam kesempatannya mengatkan bahwa progran ini sangat membantu adek-adek kami dan semoga semua yang mendaftar diberikan kesehatan dalam menjalani tes, Pemda Kabupaten Tolikara akan terus mengawal jalannya Proses Seleksi.

Mewakili Orang tua casis, Wandikna Boy menyatakan bahwa Program penerimaan Bintara Polri sangat memberikan peluang kepada generasi anak Tolikara, maka dari itu kami orang tua berharap dan menitip anak kami agar bisa dibina serta sukses menjadi anggota polri.

“Terima kasih buat Bapak Kapolres karena telah memperhatikan anak-anak kami, serta telah menfasilitasi anak kami untuk belajar dan dibentuk untuk siap berjuang dalam proses seleksi,” tutup Wandikna Boy. (HS)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar